Punya Reputasi Baik, Yoo Jae Suk Pernah Dituding Lakukan 3 Skandal Ini

Baca Juga

MATA INDONESIA, SEOUL – Bagi para pencinta budaya Korea Selatan pasti sudah tak asing lagi dengan sosok Yoo Jae Suk. Hari ini, Jumat 14 Agustus 2020, member Running Man itu genap berusia 48 tahun!

Sosok Yoo Jae Suk memang sangat dikenal dengan baik oleh warga Korea Selatan. Tak hanya itu, banyak pula seleb yang ingin bekerjasama dengannya.

Selama 29 tahun membangun kariernya, presenter Yoo Jae Suk berusaha menjaga nama baik dan reputasinya. Meski begitu, bukan berarti komedian sekaligus pembawa acara ini tak pernah terkena masalah.

BACA JUGA: Tangis Yoo Jae Suk Pecah Saat Dengar Cerita Perawat Pasien Corona di Daegu

Ada beberapa kabar miring yang membuat Yoo Jae Suk sempat stres. Apa saja? Simak ulasan berikut!

1. Skandal pelecehan seksual

Tudingan ini heboh pada 18 Desember 2019 lalu. Kabar mengejutkan ini pertama kali diungkapkan oleh channel YouTube Garo Sero Institute, yang digawangi oleh Kang Yong Suk, Kim Se Ui, dan Kim Yong Ho.

Dalam tayangan itu, ketiga pembawa acara mengungkapkan wawancara dengan seorang pelayan bar wanita yang diduga “telah dilecehkan secara seksual oleh seorang selebriti yang muncul di MBC’s ‘Infinite Challenge.”

Pelayan: Dia terkenal di bar suka bermasturbasi di ruangan. Dia akan meminta tisu basah untuk membersihkan area intimnya.

Kim Young Ho: Maaf, aku agak bingung. Dia datang ke bar dan bermasturbasi di depan pelayan?

Pelayan: Ya, dia meminta pelayan mengambilkan tisu basah. Aku karyawan baru di bar itu. Tapi pelayan lain dan manager bar sepertinya sudah tahu tentang kebiasaannya itu. Aku kaget karena saat itu dia tampil di Infinite Challenge.

Setelah membagikan audio, Kim Young Ho dan pembawa acara lainnya memberi petunjuk siapa selebriti ini. Satu bahwa dia adalah teman baik Kim Gun Mo, dua, seorang kenalan pembawa acara Kang Yong Suk, dan tiga, sering dipuji karena reputasinya yang luar biasa.

“Saya membagikan ini karena saya ingin semua orang tahu bagaimana selebriti datang dengan dualitas. Saya ingin orang tahu bagaimana mereka menciptakan reputasi palsu untuk diri mereka sendiri dan berpura-pura baik hati ketika mereka muncul di TV,” kata Kim Young Ho.

Gara-gara video ini, kata kunci seperti Infinite Challenge dan Yoo Jae Suk masuk ke daftar teratas yang paling dicari di internet. Pasalnya, Yoo Jae Suk paling sering dikaitkan dengan artis yang memiliki reputasi yang baik dan bahkan tak punya haters.

Sehari setelah video ditayangkan, Yoo Jae Suk yang sedang mengadakan konferensi pers sebagai penyanyi trot bernama Yoo San Seul turut menyebutkan soal skandal. Ia menyangkal semua tuduhan, dengan pertimbangan dia adalah pembawa acara Infinite Challenge.

“Saya terkejut melihat Infinite Challenge jadi trending topik hari ini. Saya ingin mengklarifikasi, sekalian karena saya juga lagi konferensi pers, bahwa saya bukan orang yang dibahas dalam video itu,” kata Yoo Jae Suk.

BACA JUGA: Lee Kwang Soo Bicara Soal Karirnya di ‘Running Man’ & Hubungannya dengan Lee Sun Bin

2. Manipulasi saham

Pada 19 Desember 2019, Garo Sero Institute pun langsung membagikan video lain yang membahas konferensi pers Yoo Jae Suk. Mereka mengklaim bahwa mereka “tidak mengatakan apa-apa tentang Yoo Jae Suk” secara khusus.

Mereka bersikeras tidak berniat membuat Yoo Jae Suk menjadi bahan perbincangan. Meski begitu, mereka segera mengajukan tuduhan baru.

Kali ini, mereka mengklaim bahwa Yoo Jae Suk ada hubungannya dengan skandal manipulasi harga saham FNC Entertainment 2016. Kim Young Ho dengan jelas menyatakan kali ini, “Yoo Jae Suk pasti terkait dengan kasus itu.”

Garo Sero Institute kemudian menantang Yoo Jae Suk untuk “mencoba mengklarifikasi” dugaan baru mereka ini juga. “Yoo Jae Suk, beri tahu kami jika Anda membeli saham FNC saat itu. Jika Anda ternyata telah menjadi bagian dari perdagangan orang dalam dan mengambil untung darinya,” kata Kang Yong Suk.

Akibatnya, beberapa netizen Korea menjadi resah dengan tuduhan tak berujung dari Institut Garo Sero. “Garo Sero Institute terus menyeret Yoo Jae Suk dengan semua tuduhan ini … Dan mereka sudah sepenuhnya melewati batas sekarang. Mereka mengacaukan orang yang salah,” kata netizen.

BACA JUGA: Jadi Artis Paling Tajir di Korea, Ini 5 Sumber Kekayaan Lee Kwang Soo ‘Running Man’

3. Sekte penyebar corona

Sejumlah nama artis dan penyanyi dari manajemen besar Korea Selatan diduga menjadi anggota Sekte Gereja Shincheonji. Salah satu selebritis dalam daftar adalah Yoo Jae Suk di bawah manjemen FNC Entertainment.

Sebagai informasi, gereja di Kota Shincheonji, Daegu Korea Selatan dituduh sebagai tempat mengajarkan aliran sesat yang mengklaim akan membawa 144.000 orang ke surga saat hari penghakiman. Dilaporkan Shincheonji berada di pusat penyebaran kasus Corona di wilayah Daegu yang kemudian meluas ke wilayah lainnya.

Yoo Jae Suk meluruskan tentang rumor bahwa dirinya terlibat sekte Shincheonji dalam episode terbaru “You Quiz on the Block” tvN. Ia menegaskan bahwa rumor tersebut salah dengan mengungkapkan agama yang dianutnya.

“Ada berita palsu tentangku. Mereka mengatakan aku adalah bagian dari agama tertentu yang menjadi topik hangat belakangan ini,” kata Yoo Jae Suk.

Namun Yoo Jae Sok membantah klaim itu dengan mengungkapkan agama yang dianutnya. “Aku seorang Buddhis (penganut agama Buddha),” ungkapnya.

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Berita Terbaru

Pilkada Damai Membutuhkan Keterlibatan Semua Pihak

Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) adalah salah satu momen krusial dalam agenda demokrasi Indonesia yang membutuhkan keterlibatan aktif dari semua...
- Advertisement -

Baca berita yang ini