Setelah Masalah Wasit, Kini Liga 3 Diwarnai Aksi Sepak Bola Gajah

Baca Juga

MATA INDONESIA, JAKARTA – Kompetisi Liga 3 kembali menjadi sorotan. Setelah masalah wasit, kini kontroversi lain mencuat adanya dugaan sepak bola gajah.

Beberapa waktu lalu, Liga 3 menjadi sorotan karena banyaknya keputusan wasit yang merugikan lawan. Sehingga, tak jarang sang pengadil menjadi bulan-bulanan tim yang dirugikan.

Kasus yang menjadi sorotan adalah Pramel FC. Klub ini disinyalir melakukan praktik kotor dengan melancarkan ambisi promosoi ke Liga 2.

Kali ini praktik sepak bola gajah menjadi sorotan di Liga 3. Pemain PS Siak, Bruno Casmir, melakukan aksi tidak fair play saat menghadapi Serpong City. Dia sengaja membiarkan pemain Serpong FC mencetak gol ke gawang.

Diduga PS Siak ingin membantu Serpong FC untuk lolos ke semifinal Liga 3 dengan cara membiarkan mereka mencetak banyak gol. Laga ini akhirnya dimenangkan PS Siak 4-1.

Aksi Bruno Casmir menjadi buah bibir di media sosial. Ketua Umum PSSI, Mochamad Iriawan langsung mengambil tindakan.

“Saya langsung kirim perintah ke komdis untuk mendalami aksi Bruno saat laga antara PS Siak dengan Serpong City. Kita tunggu sama-sama. Hari ini mereka (Komdis PSSI) meeting dan saya meminta itu dalami. Komdis melakukan langkah-langkah kalau memang terbukti,” ujarnya.

“Itu kan tidak menampilkan asas fair play di sana ya. tidak bisa main bola, bola dilewati. Jadi tunggu saja. komdis akan bekerja,” katanya.

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Berita Terbaru

BEM Nusantara DIY Gelar Aksi Peringatan Hari Buruh Internasional

Mata Indonesia, Yogyakarta - BEM Nusantara DIY melakukan aksi peringatan Hari Buruh Internasional atau May Day di Titik Nol Yogyakarta pada Rabu, 1 Mei 2024.
- Advertisement -

Baca berita yang ini