Sangat Parah, 1 dari 15 Orang India Sekarang Dipastikan Terinfeksi Covid19

Baca Juga

MATA INDONESIA, NEW DELHI – Saking parahnya kondisi pandemi Covid19 di India, sekarang perhitungannya setiap 1 dari 15 orang usia 10 tahun hingga dewasa telah terinfeksi virus corona yang menyebabkan Covid19 pada Agustus.

Risiko terbesar menurut Dirjen Dewan Penelitian Medis India (ICMR), Balaram Bhargava, berasal dari daerah kumuh perkotaan.

Jika dibandingkan daerah bukan kumuh di perkotaan risikonya dua kali lebih besar. Sedangkan jika dibandingkan daerah pedesaan angkanya empat kali lebih besar.

Sebelumnya, Wakil Presiden M Venkaiah Naidu dilaporkan positif terinfeksi virus corona pada Selasa.

Cuitan dari akun resmi wakil presiden bertuliskan Naidu “tidak mengalami gejala dan dalam kondisi sehat. Ia disarankan menjalani karantina di rumah. Sementara, istrinya Smt. Usha Naidu dinyatakan negatif COVID-19 dan kini melakukan isolasi mandiri.

Pada Rabu 29 September 2020, seperti dilansir Anadolu, tercatat 80.472 kasus baru Covid19 dan 1.179 kematian di India dalam 24 jam terakhir. Itu angka resmi Kementerian Kesehatan.

Hingga kini sudah dilaporkan 6,2 juta lebih kasus Covid19 dengan 97.497 kematian di negeri itu.

Jumlah itu mencatatkan India berada di tempat kedua negara dengan kasus positif Covid19 terbanyak di dunia.

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Berita Terbaru

Pilkada Damai Membutuhkan Keterlibatan Semua Pihak

Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) adalah salah satu momen krusial dalam agenda demokrasi Indonesia yang membutuhkan keterlibatan aktif dari semua...
- Advertisement -

Baca berita yang ini