Jumat, Penambahan Kasus Positif Covid19 Bertahan di Angka 8.000 -an

Baca Juga

MATA INDONESIA, JAKARTA – Penambahan kasus baru Covid19 di Indonesia pasca libur lebaran 2021 terus melonjak. Jumat 11 Juni 2021 masih bertahan di angka 8.000 -an.

Berdasarkan data pada covid19.go.id penambahan angkanya mencapai 8.083 kasus sedangkan satu hari sebelumnya 8.892 kasus baru.

Dengan demikian jumlah akumulasi pasien positif Covid19 di Indonesia hingga Jumat 11 Juni 2021 sudah mencapai 1.894.025 pasien.

Lonjakan itu dimulai pada Rabu dengan penambahan pasien terkonfirmasi positif sebanyak 6.230 orang.

Indonesia pernah mencatat panambahan tertinggi sekitar Januari 2021 akibat libur natal dan tahun baru.

Saat itu penambahan kasus positif covid19 mencatatkan angka tertinggi sepanjang pandemi yaitu lebih dari 14 ribu kasus per hari.

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Berita Terbaru

85 Anggota PPK Sleman Resmi Dilantik, Diharap Ikut Wujudkan Pilkada Sehat

Mata Indonesia, Sleman – Sebanyak 85 anggota Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK) Kabupaten Sleman telah resmi dilantik pada Sabtu (18/5). Pelantikan anggota PPK dilakukan sebagai bentuk persiapan pemilihan Bupati dan Wakil Bupati Sleman tahun 2024. Bupati Kustini Sri Purnomo hadir memberikan arahan pada acara yang diselenggarakan di The Rich Jogja Hotel tersebut.
- Advertisement -

Baca berita yang ini