Fakta Tentang Hari Minggu di Seluruh Dunia, Ternyata Bukan Hari Libur Loh

Baca Juga

MATA INDONESIA, JAKARTA-Hari Minggu merupakan hari yang paling dinanti semua orang di Indonesia. Pasalnya, hari dimana tidak ada aktivitas kegiatan bekerja atau bisa untuk berkumpul bersama keluarga.

Tapi bagi masyarakat di negara lain, hari Minggu tidak hanya sekadar hal-hal yang disebutkan di atas. Melainkan hari Minggu masih memiliki banyak hal yang dilakukan oleh masyarakat dunia. Ada fakta menarik tentang hari Minggu di kalangan masyarakat dunia.

1. Harinya masyarakat Romawi kuno beribadah

Di Italia, masyarakat Romawi kuno biasanya melakukan ibadah pada setiap hari Minggu. Hal ini lantaran hari Minggu atau dalam bahasa Inggris Sunday merupakan hari dimana Dewa Matahari sangat diagungkan.

Hal ini pula yang mendasari mengapa hari Minggu di dalam kalender diwarnai dengan warna merah. Lantaran Sunday merupakan hari yang penting untuk mengingat dewa.

2. Hari untuk menyalurkan hobi

Di Indonesia sendiri, hari Minggu biasanya diisi dengan acara hiburan untuk menyalurkan hobi seperti bermain musik, bernyanyi, menonton film dan bahkan berkebun.

Ternyata, hal-hal ini secara tidak langsung memberikan refleksi diri yang siap menyambut hari baru di pekan yang baru keesokan harinya.

3. Bukan hari libur untuk negara Bangladesh, Bahrain dan Iran

Hari Minggu di Bangladesh, Bahrain dan Iran merupakan hari yang produktif. Mereka tidak memberlakukan hari Minggu sebagai hari libur bagi pekerja dan pelajar.

Hal ini lantaran mayoritas warganya memeluk agama Islam, sehingga hari Minggu bukanlah hari yang penting. Sebaliknya, mereka memberlakukan hari Jumat sebagai hari libur untuk memperbanyak ibadah di hari Jumat.

4. Harga tiket lebih mahal dari biasanya

Tak hanya di Indonesia, rupanya pemberlakuan harga tiket transportasi dan taman hiburan yang mahal juga berlaku di luar negeri. Hal ini dikarenakan hari Minggu kerap menjadi pilihan para keluarga untuk menikmati hiburan bersama.

Tentunya ini menjadi daya tarik dan keuntungan yang bisa diperoleh oleh segelintir orang lantaran pelayanan yang diberikan kepada pelanggan juga semakin meningkat.

5. Hari pemilu beberapa negara Eropa

Pemilihan umum di beberapa negara Eropa rupanya diselenggarakan pada Hari Minggu loh. Mereka akan memilih siapa pemimpin mereka dalam waktu 5 tahun ke depan tepat di hari Minggu.

Namun tak semua negara Eropa memberlakukan hal tersebut. Beberapa negara lain menyesuaikan dengan aturan mereka masing-masing seperti: Inggris dan Belanda pada hari Jumat, Irlandia pada hari Sabtu, Republik Ceko, Malta, dan Latvia pada hari Minggu.

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Berita Terbaru

Pilkada Damai Membutuhkan Keterlibatan Semua Pihak

Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) adalah salah satu momen krusial dalam agenda demokrasi Indonesia yang membutuhkan keterlibatan aktif dari semua...
- Advertisement -

Baca berita yang ini