Catat! Erick Thohir Pernah Bikin Untung Jiwasraya

Baca Juga

MATA INDONESIA, JAKARTA – Dituduh pernah bersinggungan dengan Jiwasraya (persero), Erick Thohir membenarkan. Namun, hal itu dilakukan saat dia masih mengelola Kelompok Usaha Mahaka dan menguntungkan Jiwasraya.

Singgungan itu berupa pembelian saham ABBA Mahaka Media oleh Jiwasraya. Hal tersebut dilakukan pada 23 Januari 2014.

Saat itu nilai saham ABBA Rp 95 per lembarnya. Jiwasraya membeli senilai Rp 14,9 miliar. Menjelang akhir tahun 2014 atau 17 Desember, perusahaan asuransi plat merah tersebut menjual saham ABBA dua kali.

Penjualan pertama dilakukan pada 17 Desember 2014. Jumlah saham yang dilepas sekitar 11 miliar dengan harga Rp 114 per saham. Penjualan saham sisanya dilakukan pada hari yang sama dengan harga Rp 112.

“Dari penjualan tersebut, Jiwasraya mendapatkan untung Rp 2,8 miliar. Untungnya 18 persen dalam waktu tidak lebih dari setahun. Jadi itu bukan saham gorengan,” juru bicara Menteri BUMN Arya Sinulingga, Jum’at 27 Desember 2019.

Tuduhan keterlibatan perusahaan Erick Thohir dalam kesulitan keuangan yang menjerat Jiwasraya sebelumnya dilontarkan Wakil Ketua Umum Partai Gerindra Arief Poyuono.

Selain Arief, tuduhan serupa juga dilontarkan Wasekjen Partai Demokrat Andi Arief. Ia meminta Jokowi memerintahkan anak buahnya untuk tak berbelit-belit dalam menyelesaikan perkara Jiwasraya.

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Berita Terbaru

Pilkada Damai Membutuhkan Keterlibatan Semua Pihak

Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) adalah salah satu momen krusial dalam agenda demokrasi Indonesia yang membutuhkan keterlibatan aktif dari semua...
- Advertisement -

Baca berita yang ini