Anak Buah Prabowo Subianto Dukung Listyo Bersihkan Polri di Kasus Brigadir J

Baca Juga

MATA INDONESIA, JAKARTA – Langkah Kapolri Jenderal Polisi Listyo Sigit Prabowo “memarkir” 22 anggota Polri dan tiga komisaris jenderal (komjen) serta mencopot Irjen polisi Ferdy Sambo dari jabatan Kadiv Propam mendapat dukungan politisi Partai Gerindra, Johannes Suryo Prabowo.

Mantan Kepala Staf Umum TNI tersebut memberi semangat Kapolri untuk tidak mengendurkan upayanya mengusut tuntas kasus kematian Brigadir J di rumah dinas Kadiv Propam.

“Pak @listyosigitprabowo “Jangan Kasi Kendor !” Ribak Sudé. Bapak adalah “benteng terakhir” untuk menjaga kepercayaan Rakyat terhadap Profesionalitas Kepolisian Negara,” ujar Ketua Tim Pelaksana Komite Kebijakan Industri Pertahanan (KKIP) di Kementerian Pertahanan melalui akun media sosialnya yang dikutip Jumat 5 Agustus 2022.

Tiga jenderal bintang satu dan 7 perwira menengah diantaranya “diparkir” Listyo di bagian Pelayanan Markas Mabes Polri langsung di bawah pengawasan Kapolri.

Selain 10 perwira, Listyo juga memerintahkan untuk memeriksa 15 bintara serta tamtama yang memeriksa kasus tewasnya Brigadir J.

Selain jenderal bintang satu, Listyo juga memarkir Irjen Ferdy Sambo di bagian yang sama.

Semuanya untuk kepentingan penyidikan kasus penembakan tersebut.

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Berita Terbaru

Aksi DC Hentikan Mobil, Ternyata Ada BPKB Ganda

Kasat Reskrim Polresta Yogyakarta AKP MP Probo Satrio menyampaikan bahwa, ada 6 orang debt collector berasal dari PT LMA mendapat kuasa dari perusahaan leasing yang berkantor di Denpasar Bali tersebut mengepung dan menghentikan sebuah mobil yang melaju di Jalan H.O.S. Cokroaminoto, Kota Yogyakarta.
- Advertisement -

Baca berita yang ini