Akhir Minggu Ini Presiden Jokowi Dijadwalkan Berkemah di Titik Nol IKN

Baca Juga

MATA INDONESIA, JAKARTA – Lima hari lagi, Presiden Joko Widodo alias Jokowi dijadwalkan berkemah di titik nol Ibu Kota Negara (IKN) bersama kepala Otorita IKN.

Hal tersebut dibenarkan Kepala Sekretariat Presiden, Heru Budi Hartono di Jakarta, Rabu 9 Maret 2022.

Rencana berkemahnya kepala negara di titik nol IKN disampaikan Gubernur Kalimantan Timur Isran Noor.

Menurutnya, Presiden menyampaikan niatnya saat rapat bersamanya dan Menteri Sekretaris Negara Pratikno.

Saat itu mereka rapat di VIP Bandara Sultan Aji Muhammad Sulaiman Sepinggan pada Senin 31 Januari 2022.

Sementara Kepala Otorita IKN dikabarkan akan dilantik Presiden Jokowi, Kamis 10 Maret 2022.

Bambang Susantono pernah menjabat mantan Wakil Menteri Perhubungan pada Kabinet Indonesia Bersatu II periode 2010-2014.

Dia juga pernah menjabat sebagai Deputi Menko Perekonomian Bagian Koordinasi Infrastruktur dan Pengembangan Wilayah pada 2007-2010.

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Berita Terbaru

Sambut Pilkada 2024, PDIP Kulon Progo Jaring Empat Nama Kadernya Maju Bacalon Bupati

Mata Indonesia, Kulon Progo - Dewan Pimpinan Cabang PDI Perjuangan Kabupaten Kulon Progo sedang melakukan penjaringan bakal calon bupati dan wakil bupati untuk Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) 2024. Ketua DPC PDI Perjuangan Kulon Progo, Fajar Gegana, menyatakan bahwa penjaringan ini dilakukan melalui rapat kerja cabang yang diadakan serentak di 12 pengurus anak cabang (PAC). Salah satu agenda utama adalah penjaringan dari tingkat bawah untuk bakal calon bupati dan wakil bupati.
- Advertisement -

Baca berita yang ini