Afriansyah Noor, Pengritik Menteri Yaqut yang Dilantik Presiden Jokowi Jadi Wamen Ketenagakerjaan

Baca Juga

MATA INDONESIA, JAKARTA – Nama Afriansyah Ferry Noor mungkin tidak banyak yang mengenalnya sebelum dilantik sebagai Wakil Menteri (Wamen) Ketenagakerjaan, meski di bukan orang asing bagi Pemerintahan Jokowi.

Afriansyah bahkan sangat kritis terhadap Kabinet Indonesia Maju, terutama saat mengomentari pernyataan Menteri Agama Yaqut Cholil Qoumas soal penggunaan pengeras suara untuk mengumandangkan azan.

Putra Pagaruyung yang lahir di Jambi 50 tahun yang lalu itu menilai analogi Yaqut sangat tidak pantas.

”Bang Yaqut ini kan menteri, kok bisa keluar kata-kata mengalogikan suara azan dengan suara gonggongan anjing. Itu beda banget suaranya. Banyak lho yang mualaf karena mendengar suara azan,” kata lelaki yang akrab disapa Ferry itu.

Saat ini menjabat Sekretaris Jenderal Partai Bulan Bintang (PBB) dan anggota legislatif di Senayan.

Dikutip dari situs Partai Bulan Bintang, Afriansyah menduduki posisi Sekretaris Jenderal periode 2019-2024.

Dia menghabiskan masa kecil hingga remaja di Lubuk Linggau, Sumatera Selatan.

Ferry melanjutkan kuliah di Institut Sains dan Teknologi Nasional dan lulus pada 1997.

Saat ini dia bertugas membantu Menteri Ketenagakerjaan Ida Fauziyah yang juga kader Partai Kebangkitan Bangsa (PKB).

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Berita Terbaru

Survei Warga Jogja Hadapi Pilkada 2024: Politik Uang Banyak Ditolak Lebih Pilih Calon Bermisi Visi Jelas

Mata Indonesia, Yogyakarta - Muda Bicara ID kembali menyelenggarakan survei terkait Pilkada Kota Jogja 2024, kali ini dengan fokus pada politik uang dan faktor-faktor yang memengaruhi pilihan warga dalam memilih wali kota dan wakil wali kota.
- Advertisement -

Baca berita yang ini