Tom Hanks Positif Terkena Virus Corona

Baca Juga

MATAINDONESIA, SYDNEY – Hollywood sudah mulai terimbas virus Corona Covid-19. Aktor Tom Hanks dan istrinya, Rita Wilson, mengumumkan positif terinfeksi virus tersebut.

Saat ini keduanya berada di Australia untuk persiapan syuting film tentang Elvis Presley yang digarap Baz Luhrmann. Keduanya diindikasi tertular saat bekerja dalam syuting tersebut. Tom dan istrinya diketahui tertular dari salah satu kru.

Tom Hanks memberikan pernyataan yang menyebutkan dirinya dan sang istri merasakan gejala seperti flu yang kemudian membuat mereka memeriksakan diri.

Yang menarik, Tom Hank tidak menyembunyikan dirinya meski ia terinfeksi virus tersebut. ”Hai semua. Rita dan saya ada di Australia. Kami merasa sedikit lelah, seperti masuk angin, dan nyeri di sejumlah bagian tubuh,” kata Tom Hanks.

Menurut Tom, istrinya Rita kadang demam dan mengigil kedinginan. ”Demam ringan juga. Untuk memastikan, yang juga dibutuhkan dunia saat ini pula, kami memeriksakan diri soal virus corona Covid-19, dan kami ternyata positif.”

Namun dalam pernyataan Tom tersebut di sosial media, ia tidak panik dan justru merasa tenang. ”Baiklah, kini. Apa selanjutnya? Petugas medis telah memiliki protokol yang mesti kami ikuti. Kami akan dites, diobservasi, dan diisolasi selama yang dibutuhkan demi keamanan dan kesehatan masyarakat,” kata Tom Hanks.

Tom Hanks menyatakan akan tetap memberikan kabar terkini dirinya kepada para penggemar. “Jaga diri kalian!”

Kasus Tom Hanks menjadi kejadian pertama yang dialami komunitas Hollywood. Menurut data Coronavirus Covid-19 Global Cases, Kamis (12/3) pagi, kasus virus corona Covid-19 di seluruh dunia telah mencapai 125.891 dengan 68.211 dinyatakan sembuh dan 4.616 meninggal dunia. (AP)

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Berita Terbaru

Pilkada Damai Membutuhkan Keterlibatan Semua Pihak

Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) adalah salah satu momen krusial dalam agenda demokrasi Indonesia yang membutuhkan keterlibatan aktif dari semua...
- Advertisement -

Baca berita yang ini