Spin-off ‘The Crown’ Buka Casting untuk Pangeran Harry Versi Remaja

Baca Juga

MATA INDONESIA, LOS ANGELES – Tampaknya Netflix akan membuat spin-off dari ‘The Crown’. Serial itu akan berfokuskan pada salah satu keluarga kerajaan Inggris, yakni Pangeran Harry.

Melansir dari Just Jared, serial ini tengah mencari casting yang cocok untuk memainkan peran Duke of Sussex versi remaja. Panggilan casting untuk persan tersebut telah beredar di Twitter.

Ini menegaskan, acara tersebut tengah mencari ‘aktor muda yang luar biasa’ untuk peran tersebut sebelum syuting serialnya dimulai. Rencananya, serialnya akan mulai syuting pada November 2022.

Persyaratan untuk castingnya menyebutkan tengah mencari orang yang memiliki kemiripan fisik yang kuat seperti Pangeran Harry. Bagi pelamar yang ikut casting diperbolehkan ikut meski belum ada pengalaman akting.

Persyaratan lainnya adalah aktor harus berusia antara 16 dan 20 tahun. Pelamar diminta untuk mengirimkan foto dan video singkat yang berbicara tentang salah satu kegemaran mereka. Batas waktu pengirimannya sampai 14 Oktober 2022.

Sementara itu, musim baru dari ‘The Crown’ akan tayang perdana di Netflix pada 9 November 2022.

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Berita Terbaru

Resmi Jadi Kader NasDem, Sutrisna Wibawa bakal Bersaing Ketat dengan Bupati Gunungkidul

Mata Indonesia, Yogyakarta - Mantan Rektor Universitas Negeri Yogyakarta (UNY), Sutrisna Wibawa, telah resmi bergabung sebagai kader Partai Nasional Demokrat (NasDem). Hal ini jelas memperkuat dinamika politik Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Gunungkidul 2024.
- Advertisement -

Baca berita yang ini