Perdana! Dua Bintang ‘Squid Game’ Ini akan Jadi Pemandu Acara Emmy Awards 2022

Baca Juga

MATA INDONESIA, LOS ANGELES – Berkat popularitasnya dari drama original Netflix, ‘Squid Game’. Jung Ho Yeon dan Lee Jung Jae berkesempatan menjadi pemandu acara untuk Emmy Awards 2022.

Melansir dari Just Jared, Emmy Awards 2022 baru saja mengumumkan pembawa acara untuk gelombang pertamanya. Menjelang pertunjukannya yang akan digelar secara langsung di Microsoft Theater, Los Angeles.

Acara ini akan berlangsung pada 12 September 2022.

Banyak bintang yang akan naik ke panggung untuk hadir di upacara penghargaan ini. Namun, menjadi pembawa acara di Emmy Awards ini merupakan pertama kalinya bagi Lee Jung Jae dan Jung Ho Yeon.

Sementara itu, pengumuman untuk pemenang ‘Outstanding Guest Actress in a Drama Series’ telah diumumkan lebih dulu dan yang berhasil membawa trofi itu adalah Lee Yoo Mi. Ia dinobatkan sebagai aktris Korea pertama yang memenangkan Emmy Awards 2022.

Kemenangannya itu diraihnya berkat penampilannya di episode ‘Gganbu’ dalam drama ‘Squid Game’.

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Berita Terbaru

Sambut Pilkada 2024, PDIP Kulon Progo Jaring Empat Nama Kadernya Maju Bacalon Bupati

Mata Indonesia, Kulon Progo - Dewan Pimpinan Cabang PDI Perjuangan Kabupaten Kulon Progo sedang melakukan penjaringan bakal calon bupati dan wakil bupati untuk Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) 2024. Ketua DPC PDI Perjuangan Kulon Progo, Fajar Gegana, menyatakan bahwa penjaringan ini dilakukan melalui rapat kerja cabang yang diadakan serentak di 12 pengurus anak cabang (PAC). Salah satu agenda utama adalah penjaringan dari tingkat bawah untuk bakal calon bupati dan wakil bupati.
- Advertisement -

Baca berita yang ini