Viral! Ade Londok Banjir Komenta Pedas, Ngomong Kasar ke Pria yang Bonceng Anaknya

Baca Juga

MATA INDONESIA, JAKARTA – Sosok Ade Londok semakin dikenal publik usai mempromosikan jajanan Odading ‘Mang Oleh’. Ia bahkan diangkat menjadi duta kuliner Jawa Barat oleh Ridwan Kamil.

Namun, baru-baru ini, Ade Londok mendapat komentar negatif dari warganet. Hal ini dipicu video Instagram Ade Londok yang berbicara kasar ke pria yang sedang membonceng anaknya.

Video itu diunggah pada Minggu 18 Oktober 2020 lalu di Instargamnya, @m.adelondok. Isi video menampilak anak kecil yang sedang membawa kerdus sembari dibonceng ayahnya dan membuat Ade mengeluarkan kata kasar.

“Itu gimana kalau anaknya jatuh, dasar bapak g***ok. Taruh saja itu di helm sekalian, dasar bapak g****k,” ujarnya dalam video tersebut menggunakan bahasa Sunda.

Melihat unggahan Ade, pemilik akun Facebook bernama Yadhi Black mengungkapkan fakta lain soal pria yang membonceng anaknya. Tak seperti apa yang ada dipikiran Ade, mereka adalah sepasang ayah dan anak yang saling membantu agar dapat bertahan hidup.

“Karena yang kita lihat belum tentu benar dari kenyataannya. Mereka berdua berjuang demi bertahan hidup,” tulis Yadhi Black.

Dalam video yang dibuat dari kumpulan foto ayah dan anak tersebut, disebutkan pria yang mendapatkan perkataan kasar dari Ade Londok itu merupakan sosok yang bertanggungjawab. Ia merangkap tugasnya sebagai seorang ayah sekaligus ibu untuk mendidik putrinya.

“Ia mendidiknya, membesarkannya, menjaganya dan merawatnya,” tulisan yang nampak dalam video unggahan Yadhi Black di Facebook.

Yadhi dalam unggahannya pung mengungkapkan agar Ade dapat lebih menjaga perkataannya agar terdengar santun. “Lebih santun dalam berkata mungkin akan indah terdengar. Seharusnya, malu DUTA KULINER TAK BISA MENJAGA LIDAH,” ungkapnya dalam unggahan akun Facebooknya.

Unggahan @nenk_update soal Ade Londok.

Video viral tersebut ternyata juga diunggah oleh akun Instagram @nenk_update. Tak sedikit yang kecewa dan menyerang Ade Londok lantaran sudah berkata kasar kepada orang lain.

“Sedih lihatnya,,membantu nggak ,mencaci iya,,siapa sih yg pengen lihat anaknya susah?,,sediih soalnya saya juga jualan delevery panas2an,,hujan ,bawa anak saya 1-1nya krn tidak ada yg dititipi. Pernah nangis dipinggir jln dan minta maaf ke anak berkali2,,,gak semua manusia punya jln hidup sempurna?,” komentar @citarasa**tim.

“Ga pernah tau lucu nya orang ini dmna. Sampe ada di in the kost. Hanya bermodal kata kasar bisa jadi viral. Ga paham lagi sama orang indo, yg sprti ini bisa sampe jadi duta kuliner,” tulis @pand**227.

“Mulutmu harimau mu.. dikira “g***ok2in” orang tu lucu ya.. ?,” kata @acidas**i16.

“Jangan liat semua dari luarnya duta odadingg, liat dari dalam juga. Dia berjuang demi menafkahi anaknya, bukan untuk foya2. RIP akhlak muuu,” tulis @fan**tri16.

“Di balik salah nya mang ade tp emg bnr itu bahaya ga sih, ngeri liat anak nya newel gt duduk nya ngeri jatoh, kl laki eike yg bgtu auto perang dah di rumah,” komentar @vi**nadew.

1 KOMENTAR

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Berita Terbaru

AMN Manado Bangkitkan Etos Pemuda Jadi Cendekia Cerdas dan Terhormat

Asrama Mahasiswa Nusantara (AMN) Manado membangkitkan etos para pemuda untuk menjadi cendekia yang cerdas dan terhormat, sehingga mereka terampil...
- Advertisement -

Baca berita yang ini