Masuk ke Dalam Kabah, Ini Doa Khusus yang Dipanjatkan Presiden Jokowi

Baca Juga

MINEWS, JAKARTA – Presiden Jokowi tengah melaksanakan umrah sejak Minggu, 14 April 2019 kemarin. Di tanah suci, Jokowi bersama Ibu Iriana, Gibran dan Kaesang pun berkesempatan untuk menginjakkan kaki dan melihat langsung bagian dalam Kabah.

Foto-foto dan video saat Jokowi masuk ke dalam Kabah ini pun viral di tanah air. Banyak netizen ikut terharu melihat presiden Jokowi mendapatkan kesempatan melihat langsung ruangan dalam Kabah.

Di dalam Kabah pun Jokowi sempat memanjatkan doa khusus. Hal tersebut disampaikan di halaman Facebook resmi Presiden Joko Widodo:

Labbaik Allahumma Labbaik. Aku datang memenuhi panggilanMu, Ya Allah.

Subuh ini, saya dan keluarga mendapat kehormatan untuk memasuki Kakbah di Masjidil Haram.

Hanya ucapan syukur yang bisa saya panjatkan ke hadirat Allah SWT untuk kesempatan menjejak ruang dalam Baitullah.

“Ya Allah, tambahkanlah kemuliaan, kehormatan, keagungan dan kehebatan pada Baitullah ini dan tambahkanlah pula pada orang-orang yang memuliakan, menghormati dan mengagungkannya di antara mereka yang berhaji atau yang berumroh padanya dengan kemuliaan, kehormatan, kebesaran dan kebaikan.”

Salam kami dari di Tanah Suci untuk seluruh rakyat Indonesia.

Rencananya, Presiden Jokowi dan rombongan akan kembali ke Jakarta pada Senin malam ini, 15 April 2019.

Berita Terbaru

Putusan MK Mengikat dan Final, Semua Pihak Harus Terima Lapang Dada

Mahkamah Konstitusi (MK) telah menyelesaikan sidang sengketa hasil pemilihan presiden dan wakil presiden 2024. Keputusan yang diambil oleh Mahkamah...
- Advertisement -

Baca berita yang ini