Gamau Kalah Dari Bjorka, Oknum Polisi Pamer Ruangan Canggih Tapi Malah Kena Hujat Netizen

Baca Juga

MATA INDONESIA, JAKARTA – Seorang oknum polisi mengunggah sebuah video yang memperlihatkan dirinya tengah berada di dalam ruangan yang terlihat canggih bak diri seorang hacker handal.

Video tersebut pertama kali diunggah oleh akun @PocongNgesot17 pada laman media sosial TikTok, dan kini telah diunggah kembali oleh netizen di berbagai media sosial.

Videonya menjadi viral sebab pria diduga polisi tersebut sedang berada di ruangan dengan layar besar yang menampilkan teks dan diagram berwarna hijau.

Dalam video itu juga pria yang diduga merupakan seorang anggota polisi mengenakan seragam polisi dan terlihat sedang dududk seraya menikmati segelas kopi.

“Perkuat sistem keamanan data polri,” tulis keterangan dalam video.

Bagi orang awam, tampilan dalam layar tersebut begitu canggih, namun ternyata, apa yang ada di dalam tampilan layar tersebut bukanlah sistem keamanan data melainkan hanyalah potongan video yang diambil dari kanal YouTube.

Sontak saja netizen beramai-ramai melontarkan komentar nyinyir dan hujatan terhadap pria yang diduga merupakan anggota polisi tersebut.

“Mls ah, sm tukang es krim ga punya laptop aja kalah,” tulis netizen.

“Yaelah palingan cuma numpang foto,” sambung netizen.

“Itumah wallpaper doang, ga ada esensinya samsek di layar,” tambah netizen.

“Lah gambarnya kaya buat layout rangkaian yg atasnya malah kaya osilator,” tutup netizen.

Hinggah saat ini, video yang diunggah oleh akun @PocongNgesot17 pada laman media sosial TikTok sudah dihapus.

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Berita Terbaru

Geliat Pilkada Sleman pasca Lebaran, PDIP Pikir-pikir Dua Nama Ini untuk Diusung

Mata indonesia, Sleman - DPC PDI Perjuangan Sleman akan membuka pendaftaran penjaringan untuk calon bupati Sleman dalam Pilkada 2024 pada pekan depan. Dari internal PDIP, Wakil Bupati Sleman, Danang Maharsa, telah dipanggil untuk diskusi oleh partai.
- Advertisement -

Baca berita yang ini