Curhat Pagar Rumahnya Dibuat Parkir Liar, Wanita Ini Kehabisan Akal Hadapi Jukir

Baca Juga

MINEWS, JAKARTA – Media sosial diramaikan dengan curhatan seorang wanita di Surabaya, Jawa timur, yang sudah kehabisan kesabaran gara-gara ulah tukang parkir yang selalu menutupi pagar rumahnya. Hal ini membuatnya kesulitan kesulitan setiap kali hendak keluar dari rumah.

“Saya punya garasi mobil tepat menghadap ja|an raya dan seringkali keluar masuk(foto1).Tapi permasalahannya, saya selalu dirugikan tukang parkir setempat ! Kenapa ? Karena tepat didepan garasi saya selalu saja diparkiri kendaraan lain (langganan parkir dan keamanan perbulan ke tukang parkirnya) bahkan sampai ‘mengambil’ bagian dari garasi saya (foto 2),” kata dia.

Viral Curhatan Wanita di Surabaya Soal Parkir Liar di depan Rumahnya
Foto 1
Viral Curhatan Wanita di Surabaya Soal Parkir Liar di depan Rumahnya
Foto 2

Dalam unggahan yang beredar, wanita yang diketahui bermiliki naman Anita Nurleila ini mengatakan berbagai cara telah dilakukan, salah satunya memasang banner peringatan. Parahnya, seminggu kemudian banner tersebut dilepas paksa dan dimasukkan pada lubang kecil yang ada di garasinya.

Tak tinggal diam, Anita terus mencari solusi. Pasalnya, setiap keluar masuk ia selalu memanggil dulu di empunya mobil untuk memindahkan mobilnya. Hal itu membuatnya kesal lantaran tidak hafal siapa-siapa pemiliknya. Bahkan, ia pernah disuruh bayar uang inap padahal ia parkir di depan rumahnya sendiri.

“Dan jika saya ada keperluan pagi sekali, malam harinya saya selalu mengeluarkan mobil dan memarkirkan tepat didepan garasi saya, tapi besoknya saya harus membayar uang inap sebesar Rp 20.000. Adilkah ?? Bukan uangnya, tapi ketika mobil ada kerusakan mereka tukang parkir tidak mau tanggung jawab sama sekali. Kaca saya pernah pecah dan saya mengganti dg uang saya pribadi,” ungkapnya.

Anita pun sudah kehilangan akal untuk menghentikan ulah si tukang parkir. Hingga akhirnya ia membagikan cerita ke media sosial agar siapapun yang membacanya dapat memberikan solusi, terutama aparat berwajib.

Viral Curhatan Wanita di Surabaya Soal Parkir Liar di depan Rumahnya Viral Curhatan Wanita di Surabaya Soal Parkir Liar di depan Rumahnya

Unggahannya ini pun mendapat banyak simpati dan saran dari para netizen. Banyak yang meminta Anita untuk lapor langsung ke pihak yang berwajib agar si tukang parkir tersebut diamankan.

@tis***ra: Sebetulnya mobil yg parkir juga sadar diri lah… Udah jadi rahasia umum kalau parkir jangan didepan pintu rumah orang. Tapi kalau keadaannya sudah seperti ini,coba cara radikal aja… Lapor ke RT dan RW, “saya kasih waktu 1×24 jam kepada bapak/ibu menyelesaikan masalah ini,karena saya sudah 3L (lemah,letih,lesu) kalau masih seperti ini jg,jangan salahkan saya jika saya tabrakin ajitu mobil yg menghalangi jalan 😂

@pigsl**21: Saya sarankan kasih sensor, sambungin ke sound sistem keras in suara, begitu masuk areal parkir sound sistem bakal otomasi bunyi “woiii dilarsng parkir depan garasiii”

@vicky***helia: Cor, majuin pagernya..sebatas biar mobil ga bisa parkir full. Seenggaknya stengah lahan depan tu ke ttup, jdi mobil klo parkir d depan bakalan ke jalan setengah nya. Jdi ga bisa di parkirin apa”

@Kikimuha***sidik: Tukang parkir liar d indonesia harusnya d tangkep2in aja, ga beda sma kya orang malak..

@rtw_**lik: Baretin aja mobil yg parkir depan pagar, biar jukir yang ganti rugi 😂 (cuma saran, tapi jangan 😅

Berita Terbaru

Pilkada Damai Membutuhkan Keterlibatan Semua Pihak

Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) adalah salah satu momen krusial dalam agenda demokrasi Indonesia yang membutuhkan keterlibatan aktif dari semua...
- Advertisement -

Baca berita yang ini