Bikin Ngakak! Remaja Ini Nyasar ke Kantor Polisi karena Dikira Cafe, Netizen: Malu Gak Ya

Baca Juga

MATA INDONESIA, JAKARTA – Di zaman sekarang, tempat untuk hang out seperti cafe dihias semenarik dan se-aesthetic mungkin untuk menggaet para pengunjung. Pasalnya, tempat yang bagus dan Instagramable bisa membuat pelanggan betah berlama-lama.

Namun, kini tak hanya cafe, beragam tempat pun sudah dihias bak restoran dengan nuansa yang modern. Salah satunya kantor polisi ini.

Saking aesthetic-nya, kantor polisi tersebut sampai mengecoh dua wanita ini. Mereka tak sadar dan mengira kantor polisi tersebut adalah cafe karena dipenuhi banyak lampu hias.

 

View this post on Instagram

 

A post shared by TRENDINGBUZZ (@trendingbuzz.id)

“Ini kantor polisi mbak, bukan cafe. Ngeliat lampu-lampu banyak gini dikirain cafe, mbak’e lucu deh,” kata salah satu polisi yang merekam aksi kocak mereka.

Mengetahui hal itu, kedua wanita yang menggunakan sepeda motor tersebut tertawa terbahak-bahak. Mereka tak menyadari bahwa tempat yang mereka kunjungi untuk hang out adalah kantor polisi.

Dilihat dari rekaman, kantor polisi itu memang seperti cafe pada umumnya. Ada meja panjang dan lampu-lampu yang menghiasi tempat tersebut.

Dari video itu, tempat tersebut merupakan Polsek Pekalongan Selatan. Alhasil, wanita itu terus tertawa malu dan kemudian meninggalkan area tersebut.

Kejadin itu juga mengundang gelak tawa warganet. Mereka ikut terhibur dengan aksi kedua wanita itu.

“Kantor polisinya estetik ya,” kata akun t__yeah30.

“Aku jg pasti nyangka nya Cafe. Habis nya tempat nya kyk Cafe gtu ada kursi trus kyk tmpt mkn gtu hahaha,” komentar akun santikris6.

“Ketika kantor polisi pengen sedikit glow up biar estetik, malah jadi dikira kafe wkwkw,” kata akun lutfi_2097.

“Malu gak ya?,” kata akun nida_qurota_aini.

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Berita Terbaru

AMN Manado Bangkitkan Etos Pemuda Jadi Cendekia Cerdas dan Terhormat

Asrama Mahasiswa Nusantara (AMN) Manado membangkitkan etos para pemuda untuk menjadi cendekia yang cerdas dan terhormat, sehingga mereka terampil...
- Advertisement -

Baca berita yang ini