Survei Litbang Kompas, TKN: Kami Bakal Kerja Keras Yakinkan Rakyat

Baca Juga

MINEWS, JAKARTA – Survei Litbang Kompas mengungkapkan hasil elektabilitas capres nomor urut 01, Jokowi unggul dibandingkan capres nomor urut 02, Prabowo dengan selisih 11,8 persen. Tim Kampanye Nasional yakin nomor urut 01 akan memenangkan di Pilpres 2019.

“Hasil survei Litbang Kompas memang yang menunjukkan selisih anta 01 dan 02 yang paling tipis. SMRC akhir pecan lalu menunjukkan selisih yang sangat besar sekitar 25 persen. Namun, selisih sekitar 13 persen dengan margin of error sekitar 3 persen merupakan selisih yang sangat sulit dikejar Prabowo,” kata Wakil Sekretaris TKN, Raja Juli Antoni, Rabu, 20 Maret 2019.

TKN sangat optimis dengan hasil tersebut dan menurut Antoni tinggal hanya menentukan seberapa tebal kemenangan nomor urut 01.

Dalam survei Litbang Kompas, elektabilitas pasangan nomor urut 01 mencapai 49,2 persen. Angka ini menurun 3,4 % dari survei yang dirilis pada Oktober 2018. Ia mengatakan seluruh tim akan bekerja keras untuk memenangkan Jokowi di sisa masa kampanye.

“Kita ucapkan terima kasih kepada Litbang Kompas yang mengeluarkan hasil survei hari ini. Hasilnya akan memotivasi kami untuk bekerja lebih tekun meyakinkan rakyat bahwa Jokowi-Ma’ruf Amin ialah pemimpin terbaik bagi rakyat,” ujarnya.

Berita Terbaru

Harga Daging Sapi di Bantul mulai Turun, Ini yang jadi Penyebabnya

Mata Indonesia, Bantul - Setelah Lebaran, harga daging sapi di Bantul mulai mengalami penurunan secara perlahan. Nur Wijaya, Lurah Pasar Niten, membenarkan hal tersebut dengan mengatakan bahwa pada 15-16 April 2024, harga daging sapi sudah stabil.
- Advertisement -

Baca berita yang ini