Ini Rahasia Ma’ruf Amin Tetap Sehat Selama Berkampanye

Baca Juga

MINEWS.ID, TEMANGGUNG – Selain mampu melakukan debat, calon wakil presiden nomor urut 01 Ma’ruf Amin ternyata sanggup menjalani kampanye keliling Indonesia di usianya ke-76 tahun saat ini.

Istri Ma’ruf, Nyai Wury Estu Handayani mengungkapkan rahasia Pak Kiai mampu melewati semua itu dengan baik.

Nyai Wury menegaskan hingga kampanye hari ini, suaminya tetap dalam kondisi sehat meski harus mengikuti jadwal yang padat. Pak Kiai sangat disiplin menjaga kesehatannya dan mengikuti saran dokter.

“Kiai Ma’ruf Amin menjaga makanan seperti yang disarankan dokter yaitu minum air putih banyak dan cukup istirahat,” kata Wury di Alun-alun, Wonosobo, Jawa Tengah, Rabu 27 Maret 2019.

Jika Ma’ruf merasa masih belum cukup tidur di rumah, bisa tidur di mobil dalam perjalanan. Selain itu dokter terus memeriksa kondisi kesehatannya setiap pagi.

Wury yang selalu mendampingi kemana pun Ma’ruf melakukan safari politik menyatakan dirinya menjadi ‘polisi kesehatan’ agar suaminya menjalankan nasihat dokter.

Jadwal Ma’ruf hingga Sabtu 30 Maret 2019 pun sangat padat. Jika Rabu 27 Maret 2019 kampanye di Wonosobo Jawa Tengah, besok 28 Maret 2019 harus pindah ke Yogyakarta.

Lusa atau Jum’at 29 Maret 2019 kampanye di Sumatera Utara. Sabtunya harus ke Jakarta mengikuti debat kandidat capres dan cawapres.

Kampanye untuk pemilihan umum akan berakhir pada 13 April 2019.

Berita Terbaru

Seluruh Pihak Harus Terima Hasil Putusan Sidang MK

Mahkamah Konstitusi (MK) mengumumkan hasil sidang putusan perkara Perselisihan Hasil Pemilihan Umum (PHPU) Pilpres 2024 di ruang sidang lantai...
- Advertisement -

Baca berita yang ini