PPKM di Jawa-Bali Tunjukkan Hasil Baik

Baca Juga

MATA INDONESIA, JAKARTA – Pemberlakukan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) di Jawa dan Bali selama dua minggu belakangan meningkatkan kesembuhan pasien Covid19. Hal itu diungkapkan Ketua Bidang Data dan Teknologi Informasi Satgas Penanganan Covid19, Dr Dewi Nur Aisyah, Rabu 27 Januari 2021.

“Meski begitu angka kesembuhan itu bukan bagian dari dampak langsung pelaksanaan PPKM di Jawa – Bali, namun mempengaruhi jumlah kasus yang bertambah dalam dua pekan terakhir,” ujar Dewi di Jakarta.

Menurut Dewi, dari kabupaten/kota yang melaksanakan PPKM di Bali, penurunan angka kesembuhan tercatat – 4,18 persen. Sedangkan di daerah yang tidak melaksanakan PPKM -5,31 persen.

Artinya penurunan angka kesembuhan di daerah yang melaksanakan PPKM lebih baik dari yang tidak melaksanakannya.

Hal itu juga terjadi di Yogyakarta yang penurunan angka kesembuhannya hampir merata di daerah kabupaten.

Sementara di Provinsi Jakarta yang seluruh wilayahnya melaksanakan PPKM mencatat penurunan angka kesembuhan.

Namun, Dewi tidak mengungkapkan 19 daerah lain yang mengalami penurunan angka kematian lebih baik karena menjalankan PPKM.

 

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Berita Terbaru

Hasil Sidang Sengketa Pilpres Ditolak MK, Bukti jadi Alasannya tapi Hakim Tak Terapkan Etika Hukum

Mata Indonesia, Yogyakarta - Keputusan Mahkamah Konstitusi (MK) pada sidang putusan sengketa hasil Pemilihan Umum (PHPU) Calon Presiden dan Calon Wakil Presiden 2024, Senin (22/4/2024), menolak permohonan dari paslon nomor urut 01 dan 03. MK menyatakan bahwa permohonan Anies-Muhaimin dan Ganjar-Mahfud MD tak memiliki dasar hukum yang cukup.
- Advertisement -

Baca berita yang ini