Polri Beri Izin Bergulirnya Liga Sepak Bola dengan Evaluasi Ketat

Baca Juga

MATA INDONESIA, JAKARTAKapolri Jenderal Polisi Listyo Sigit Prabowo akhirnya memberi izin bergulirnya kompetisi sepak bola dengan evaluasi ketat.

Hal itu diungkapkan Listyo usai menerima Menteri Pemuda dan Olahraga, Zainuddin Amali, di Mabes Polri, Kamis 18 Februari 2021.

“Kami akan evaluasi bertahap sehingga penyelenggaraan kegiatan bisa semakin baik,” ujar Listyo.

Hal yang dievaluasi bukan hanya klub dan pemain, tetapi juga suporter masing klub yang diminta menjaga protokol kesehatan dengan baik.

Zainuddin menyampaikan terima kasihnya dengan izin yang diberikan Kapolri tersebut dan mengaku berupaya menjaga komitmen mereka.

Dia mengaku izin tersebut merupakan ujian bagi PSSI dan PT Liga Indonesia Baru untuk mematuhi komitmen.

Menpora seperti dilansir Antaranews mengungkapkan turnamen sepakbola tersebut kemungkinan baru dimulai setelah Idul Fitri tahun ini.

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Berita Terbaru

AMN Manado Bangkitkan Etos Pemuda Jadi Cendekia Cerdas dan Terhormat

Asrama Mahasiswa Nusantara (AMN) Manado membangkitkan etos para pemuda untuk menjadi cendekia yang cerdas dan terhormat, sehingga mereka terampil...
- Advertisement -

Baca berita yang ini