Pendaftaran Seleksi CPNS dan PPPK Diperpanjang Hingga 26 Juli 2021!

Baca Juga

MATA INDONESIA, JAKARTA – Badan Kepegawaian Negara (BKN) memutuskan untuk memperpanjang durasi pendaftaran seleksi Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) dan Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK).

Semula BKN menetapkan 21 Juli 2021 sebagai ambang batas pendaftaran CPNS dan PPPK. Kini, bagi Anda yang berminat untuk mendaftar, Anda masih memiliki kesempatan hingga 26 Juli 2021.

Hal ini didasarkan pada Surat Kepala BKN No. 6201/B-KS. 04.01/SD/K/2021, tertanggal 19 Juli 2021.

“Pendaftaran melalui portal https://sscasn.bkn.go.id/ yang awalnya akan ditutup pada tanggal 21 Juli 2021, diperpanjang sampai dengan 26 Juli 2021,” ucap Pelaksana Tugas (Plt) Kepala BKN Bima Haria Wibisana, Senin, 19 Juli 2021.

 

Adapun jadwal terbaru untuk seleksi CPNS dan PPPK:

1. Pengumuman seleksi: 30 Juni sampai 14 Juli 2021

2. Pendaftaran seleksi: 30 Juni sampai 26 Juli 2021

3. Pengumuman hasil seleksi administrasi : 2 sampai 3 Agustus 2021

4. Masa sanggah: 4 sampai 6 Agustus 2021

5. Jawab sanggah: 4 sampai 13 Agustus 2021

6. Pengumuman pasca sanggah: 15 Agustus 2021

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Berita Terbaru

Pelantikan dan Pengukuhan 27 Pejabat Tinggi Pratama Lingkup Pemprov NTT

Mata Indonesia, Kupang - Sebanyak 27 Pejabat Pimpinan Tinggi Pratama Lingkup Pemerintah Provinsi NTT dilantik dan dikukuhkan oleh Penjabat...
- Advertisement -

Baca berita yang ini