OPM Beraksi Lagi, Pesawat MAF Dibakar di Intan Jaya

Baca Juga

MATA INDONESIA, JAKARTA – Kelompok Kriminal Bersenjata (KKB) Organisasi Papua Merdeka (OPM) kembali menunjukkan aksi beringasnya.

Kali ini, kelompok teroris tersebut membakar pesawat jenis twin otter milik Mission Aviation Fellowship (MAF) di Kampung Pagamba, Distrik Mbiandoga, Intan Jaya, Papua, pada Rabu 6 Januari 2021.

Kapolda Papua Irjen Paulus Waterpauw berkata, akibat peristiwa tersebut, sang pilot bernama Alek Luferchek berkebangsaan Amerika Serikat (AS) mengalami trauma mendalam ketika tiba di Nabire, Kamis pagi 7 Januari 2021.

“Keterangan dari dia belum banyak karena yang bersangkutan masih trauma dan saat ini dievakusi ke Jayapura,” kata Waterpauw.

“Pilot dievakuasi menggunakan helikopter milik Helivida dari kampung dekat TKP,” ujarnya menambahkan.

Kasus pembakaran pesawat terbang MAF itu terdeteksi Badan SAR Nasional Pusat dan menyampaikan kepada Yayasan MAF di Nabire untuk mengecek pesawat terbang Quest Kodiak nomor registrasi PK-MAX yang dipiloti Luferchek.

Keterangan yang sama juga disampaikan Kepala Penerangan Komando Gabungan Wilayah Pertahanan III TNI Koloner CZI Gusti Nyoman Suriastawa, yang menyebut ada sekelompok massa diduga KKB membakar pesawat bernomor registrasi PK-MAX di Bandara Nabire.

“Massa yang ditunggangi KKB melakukan tindakan brutal, kondisi ini diciptakan KKB untuk memberi rasa takut terhadap masyarakat,” kata Nyoman.

 

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Berita Terbaru

Pelantikan dan Pengukuhan 27 Pejabat Tinggi Pratama Lingkup Pemprov NTT

Mata Indonesia, Kupang - Sebanyak 27 Pejabat Pimpinan Tinggi Pratama Lingkup Pemerintah Provinsi NTT dilantik dan dikukuhkan oleh Penjabat...
- Advertisement -

Baca berita yang ini