Naik Becak Sampai Kenakan Passapu, Begini Gaya Kampanye Jokowi di Berbagai Daerah

Baca Juga

MINEWS, JAKARTA – Capres nomor urut 01 Joko Widodo tengah sibuk berkampanye terbuka di berbagai daerah di tanah air. Sejumlah daerah sudah disambangi Jokowi, di antaranya Makassar, Balikpapan, dan Tegal.

Dalam kampanyenya di tiap daerah, ada gaya unik dan berbeda yang ditunjukkan Jokowi. Dan ini berhasil mencuri perhatian publik. Contohnya saja, waktu berkampanye terbuka di Riau, Jokowi menunjukkan pose romantisnya dengan sang istri Iriana. Foto-fotonya sampai jadi perbincangan netizen jagad maya.

Kemudian yang terbaru, saat berkampanye di Tegal, Jokowi tak gentar menghadapi hujan demi menemui ribuan warga. Padahal, sekujur tubuhnya sudah basah kuyup.

Nah, berikut ini sederet gaya unik kampanye Jokowi di berbagai daerah yang dihimpun dari akun Instagram @jokowi.

Jokowi dan Iriana ditemani Jusuf Kalla dan Mufidah sempat naik becak saat berkampanye di Makassar.

Saat menyapa warga Gowa, Jokowi mengenakan Passapu. Passapu adalah ikat kepala khas lelaki Bugis-Makassar yang merepresentasikan kejantanan.

Di Kota Palembang, Jokowi sempat naik ‘kapal’ di jalan raya.

Di Ngawi, Jokowi tak ragu memenuhi keinginan warga yang ingin berselfie.

Di Riau, Jokowi dan Iriana sempat berpose romantis bareng ribuan warga.

“Jangankan hujan deras yang hanya berupa curahan air, hujan kata cemoohan pun kita hadapi. Bersama rakyat, kita jadi kuat!” demikian tulis Jokowi di akun Instagramnya.

Di Balikpapan, Jokowi sempat berfoto bareng ratusan nelayan dan kapalnya.

Berita Terbaru

Putusan MK Mengikat dan Final, Semua Pihak Harus Terima Lapang Dada

Mahkamah Konstitusi (MK) telah menyelesaikan sidang sengketa hasil pemilihan presiden dan wakil presiden 2024. Keputusan yang diambil oleh Mahkamah...
- Advertisement -

Baca berita yang ini