Mantul, SoftBank Inves 2 Miliar Dolar AS Lagi Buat Tambah Unicorn

Baca Juga

MINEWS.ID, JAKARTA – Sebuah konglomerasi yang berpusat di Tokyo, SoftBank, akan menambah investasinya menjadi 4 miliar dolar AS untuk mengembangkan industri digital, terutama untuk tambah unicorn. Tambahan investasi senilai 2 miliar dolar AS itu antara lain untuk mengembangkan Grab yang kini sudah menjadi Decacorn.

“Kami akan membuat kantor pusat Grab di Indonesia, dan juga berinvestasi 2 miliar dolar AS melalui Grab. Tetapi kita akan berinvestasi lebih banyak ke Indonesia,” ujar CEO SoftBank, Masayoshi Son, Senin 29 Juli 2019.

Sebelumnya konglomerasi tersebut sudah menanamkan modalnya senilai 2 miliar dolar AS. Mereka berrencana memperbanyak berinvestasi di unicorn, sehingga perusahaan-perusahaan berbasis teknologi informasi tersebut menjadi lebih banyak lagi di Indonesia.

Fokusnya adalah mengembangkan artificial intelegence (AI) seperti Tokopedia. Menurutnya nilai Tokopedia sudah 1 persen dari PDB Indonesia.

Jika semakin banyak perdagangan elektronik di Indonesia, menurut Masayoshi Son berarti kondisi perekonomian akan menjadi lebih baik lagi. Lapangan kerja pun akan semakin tercipta.

Selain tambah unicorn, investasi SoftBank di Indonesia, menurut Menko Kemaritiman Luhut B. Pandjaitan, akan lebih banyak mengembangkan hal-hal yang terkait dengan infrastruktur kendaraan listrik, seperti baterai lithium dan beberapa platform lain untuk infrastruktur mobil listrik.

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Berita Terbaru

Pelantikan dan Pengukuhan 27 Pejabat Tinggi Pratama Lingkup Pemprov NTT

Mata Indonesia, Kupang - Sebanyak 27 Pejabat Pimpinan Tinggi Pratama Lingkup Pemerintah Provinsi NTT dilantik dan dikukuhkan oleh Penjabat...
- Advertisement -

Baca berita yang ini