Mantan Bupati Merauke dan Tokoh Pemuda Berharap Penyaluran Otsus Papua Lebih Transparan

Baca Juga

MATA INDONESIA, MERAUKE – Mantan Bupati Merauke Periode 2016-2021 Frederikus Gedze memberikan dukungan atas kelanjutan program Otonomi khusus (Otsus) Papua jilid II. Ia mengaku sangat berterimakasih kepada pemerintah yang memperhatikan perkembangan wilayah Papua.

Meski demikian, ia berharap kebijakan tersebut harus melalui evaluasi terlebih dahulu karena masih banyak masyarakat tidak merasakan Otsus pada periode sebelumnya.

“Masyarakat berpendapat dana Otsus hanya membuat para pejabat pemerintah daerah dan yang mengurus dana tersebut menjadi semakin kaya. Hal ini yang selalu menjadi alasan sehingga masyarakat menyuarakan penolakan,” ujarnya, Selasa 14 September 2021.

Dengan begitu pada pelaksanaan Otsus jilid II nanti, penyaluran untuk masyarakat menjadi lebih tepat sasaran baik melalui pembangunan ekonomi, pembangunan fisik, pendidikan, kesehatan maupun infrastruktur lainnya.

Ia juga menyatakan dukungannya atas penyelenggaraan PON XX di Papua, terutama wilayah Merauke. Ia menilai pemilihan Papua sebagai tuan rumah menjadi bentuk perhatian dari pemerintah pusat.

“Kita harus bangga dengan adanya PON XX di Papua. Mari kita dukung keberlangsungan PON XX di Papua,” katanya.

Hal senada juga disampaikan oleh Tokoh Pemuda Marianus Tenawatmi S.kom. Ia secara pribadi merasakan dampak positif dari Otsus Papua. Sebagai putra asli Papua, ia menrasakan ada bantuan pemerintah bagi pendidikan anak muda Papua.

“Saya sebagai putra asli Papua sejak duduk di bangku sekolah hingga menjadi sarjana komunikasi, sangat-sangat saya rasakan manfaat dan faedahnya,” ujarnya.

Marianus juga berharap pembangunan di Kabupaten Puncak bisa terus berjalan. Terutama lewat jalur pendidikan sehingga akan merangkul pemuda dan pemudi untuk merapatkan barisan dalam mendukung Otsus Jilid II.

Di sisi lain, ia menyoroti alokasi dana Otsus di masa sebelumnya. Menurutnya, dalam setiap program pemerintah pusat yang berkaitan dengan kucuran dana dari dahulu sampai sekarang masih dihadapkan dengan persoalan yang sama. Alokasi dananya kerap disalahgunakan oleh para elit politik untuk kepentingan pribadi.

Ia pun meminta agar sosialisasi tentang Otsus bisa digencarkan agar masyarakat bisa paham maksud dan tujuan kehadiran Otsus di Papua.

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Berita Terbaru

AMN Manado Upaya BIN Tanamkan Nasionalisme Generasi Muda

Badan Intelijen Negara Republik Indonesia (BIN RI) terus berupaya untuk menanamkan semangat dan rasa nasionalisme kepada para generasi muda...
- Advertisement -

Baca berita yang ini