Kumpulan Puisi Cinta WS Rendra untuk Pasangan yang Tengah Kasmaran

Baca Juga

MATA INDONESIA, JAKARTA – WS Rendra kini telah tiada. Ia wafat di Depok pada 6 Agustus 2008. Namun karyanya terutama penggalan puisi tetap hidup hingga kini, terutama di kalangan muda-mudi yang lagi kasmaran.

Berikut deretan puisi cinta karya Rendra yang bisa dijadikan referensi bagi kaum muda untuk menyatakan perasaan sayang kepada pasangan masing-masing.

1. Optimisme

Cinta kita berdua
adalah istana dari porselen.
Angin telah membawa kedamaian
membelitkan kita dalam pelukan.

Bumi telah memberi kekuatan,
karena kita telah melangkah
dengan ketegasan.

Muraiku,
hati kita berdua adalah pelangi selusin warna.

2. Telah Satu

Gelisahmu adalah gelisahku.
Berjalanlah kita bergandengan
dalam hidup yang nyata,
dan kita cintai.

Lama kita saling bertatap mata
dan makin mengerti
tak lagi bisa dipisahkan.

Engkau adalah peniti
yang telah disematkan.
Aku adalah kapal
yang telah berlabuh dan ditambatkan.

Kita berdua adalah lava
yang tak bisa lagi diuraikan.

3. Kegemarannya

Pacarku gemar
mendengar aku mendongeng.
Dalam mendongeng selalu kusindirkan
bahwa aku sangat mencintainya.

4. Kangen

Pohon cemara dari jauh
membayangkan panjang rambutnya
maka aku pun kangen kekasihku.

5. Permintaan

Wahai, rembulan yang bundar
jenguklah jendela kekasihku!
Ia tidur sendirian,
hanya berteman hati yang rindu.

Kira-kira puisi mana yang mau kamu berikan kepada kekasih atau gebetamu?

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Berita Terbaru

Produksi Sampah Capai 65 Ton selama Lebaran, WALHI Jogja Ingatkan Penanganan Jangan hanya Menumpuk

Mata Indonesia, Yogyakarta - Dinas Lingkungan Hidup dan Kehutanan (DLHK) DIY mencatat peningkatan sebanyak 65 ton sampah di Kota Yogyakarta, Sleman, dan Bantul selama periode 8-15 April 2024 atau masa lebaran. Persoalan sampah di DIY ini juga diingatkan oleh WALHI agar Pemda mencari penanganan lanjutan ke depan.
- Advertisement -

Baca berita yang ini