Kenapa Lionel Messi Dicadangkan, Koeman?

Baca Juga

MATA INDONESIA, BARCELONA – Lionel Messi dicadangkan saat Barcelona menghadapi Real Betis. Ronald Koeman punya alasan tersendiri di balik keputusannya tersebut.

Berlaga di Camp Nou, Sabtu 7 November 2020, Bacelona menundukkan Betis dengan skor 5-2. Di laga ini, Koeman mencadangkan Messi dan memilih memainkan Ousmane Dembele di depan bersama Antoine Griezmann dan Ansu Fati.

Lima gol Barcelona dicetak Dembele, Griezmann, Messi (2), dan Pedri. Sedangkan dua gol Betis dicetak Antonio Sanabria dan Loren Moron. Koeman baru memainkan Messi di awal babak kedua menggantikan Fati yang mengalami cedera.

Meski hanya main 45 menit, Messi mampu mencetak dua gol. Menurut Koeman, keputusannya mencadangkan Messi merupakan tindakan pencegahan. Pasalnya, pemain asal Argentina itu sempat merasa tidak nyaman usai melawan Dinamo Kiev di Liga Champions tengah pekan kemarin.

“Sejak kemarin kami sudah berbicara dan dia sedikit merasakan sakit usai pertandingan melawan Dinamo Kiev. Kami memutuskan yang terbaik adalah tetap membawanya di bangku cadangan sebagai jaga-jaga jika kami membutuhkannya,” ungkap Koeman, dikutip dari Football Espana, Minggu 8 November 2020.

“Jika tidak ada sedikit rasa sakit, dia pasti main sejak menit awal. Kami tahu siapa dia dan saya tak pernah meragukannya. Saya melihat dia bekerja setiap hari. Dia tidak main sejak awal hari ini, tapi di babak kedua dia sangat penting,” katanya.

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Berita Terbaru

Putusan MK Mengikat dan Final, Semua Pihak Harus Terima Lapang Dada

Mahkamah Konstitusi (MK) telah menyelesaikan sidang sengketa hasil pemilihan presiden dan wakil presiden 2024. Keputusan yang diambil oleh Mahkamah...
- Advertisement -

Baca berita yang ini