Kapolri Baru Harus Bisa Kerjasama dengan Tokoh Ulama Moderat

Baca Juga

MATA INDONESIA, JAKARTA – Presiden Joko Widodo sudah mengajukan nama Kabareskrim Polri, Komjen Listyo Sigit Prabowo kepada DPR menjadi calon tunggal Kapolri.

Listyo meminta doa dan dukungan sehingga bisa mengikuti proses selanjutnya dengan lancar.

“Terima kasih atas dukungan dan support-nya. Mohon doanya agar bisa melaksanakan rangkaian fit and proper dengan baik,” kata Listyo, Rabu 13 Januari 2021.

Sesuai peraturan perundang-undangan, selanjutnya Listyo akan menjalani uji kepatutan dan kelayakan di Komisi III.

Bila sudah terpilih secara resmi sebagai Kapolri maka Listyo akan menghadapi sejumlah pekerjaan rumah yang harus diselesaikan dan salah satunya adalah menangkal radikalisme.

Listyo harus mampu bekerja sama dengan para tokoh ulama moderat untuk sampaikan Islam yang damai.

“Kapolri harus mampu merekrut tokoh Ulama Islam yang moderat untuk kampanyekan Islam yang damai kepada masyarakat,” kata pengamat Intelijen dan Terorisme, Ridlwan Habib, melalui aplikasi pesan elektronik, Kamis 14 Januari 2021.

Masyarakat berharap bila terpilih nanti, Listyo mampu meredam ideologi radikalisme hingga ke akar-akarnya.

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Berita Terbaru

Putusan MK Mengikat dan Final, Semua Pihak Harus Terima Lapang Dada

Mahkamah Konstitusi (MK) telah menyelesaikan sidang sengketa hasil pemilihan presiden dan wakil presiden 2024. Keputusan yang diambil oleh Mahkamah...
- Advertisement -

Baca berita yang ini