Kabar Terkini, Menag Pastikan Warga Indonesia Boleh Umrah ke Arab Saudi Mulai Rabu Dini Hari

Baca Juga

MATA INDONESIA, JAKARTA – Menteri Agama (Menag) Yaqut Cholil Qoumas memastikan, Rabu 1 Desember 2021 dini hari Warga Indonesia sudah boleh masuk Arab Saudi untuk umrah tanpa harus melalui negara ke-3.

“Alhamdulillah, saya mendapat informasi resmi bahwa mulai pukul satu dini hari, pada Rabu 1 Desember 2021, warga Indonesia sudah diperbolehkan masuk ke Arab Saudi tanpa perlu melalui negara ke-3 selama 14 hari,” kata Menteri Yaqut dalam pernyataan tertulisnya, Senin 29 November 2021.

Sebelumnya, Kementerian Agama RI dan Kementerian Haji Saudi membahas teknis penyelenggaraan umrah, Senin 29 November 2021 dan Asrama Haji Pondok Gede akan dijadikan karantina bagi jemaah yang akan berangkat ke tanah suci.

Menurut Dirjen Penyelenggaraan Haji dan Umrah, Hilman Latief semua keberangkatan umrah untuk sementara menerapkan kebijakan satu pintu.

Semua peserta umrah harus melalui masa karantina di Asrama Haji Pondok Gede Jakarta Timur.

Asrama Haji Pondok Gede sudah dinyatakan memenuhi syarat menjadi tempat karantina jemaah umrah oleh Satgas Covid-19 Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB).

1 KOMENTAR

  1. Sulit Mengatasi Masalah Keuangan?
    Daftarkan ID Bermain Anda Di PelangiQQ!!
    ✅MINIMAL DEPO 25RB
    ✅MENERIMA DEPO PULSA!!!
    ✅MENERIMA DEPO DARI E-WALLET!!
    ✅REAL PLAYER VS PLAYER!!
    ✅TANPA BOT TANPA ADMIN BERMAIN!!!
    TERPERCAYA DAN TERBESAR SEJAK 2009
    YANG TERTARIK BISA HUBUNGI KAMI DILINK BAWAH INI ATAU VIA WA!
    WA :+62 813-9552-1057
    WEBSITE KAMI : Pelangiqqbet,com

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Berita Terbaru

Seluruh Pihak Harus Terima Hasil Putusan Sidang MK

Mahkamah Konstitusi (MK) mengumumkan hasil sidang putusan perkara Perselisihan Hasil Pemilihan Umum (PHPU) Pilpres 2024 di ruang sidang lantai...
- Advertisement -

Baca berita yang ini