Jokowi Ajak Seluruh Bangsa Indonesia Bersyukur pada Hari Jum’at Ini

Baca Juga

MINEWS.ID, JAKARTA – Presiden Jokowi mengajak seluruh rakyat Indonesia bersyukur karena telah diberi anugrah Allah SWT berupa nikmat persatuan, persaudaraan dan kemajuan negara dan bangsa.

Itulah yang membuatnya mengadakan do’a kebangsaan di halaman Istana Kepresidenan semalam yang dihadiri para ulama, tokoh lintas agama dan Majelis Zikir Hubbul Wathon.

“Di bulan kemerdekaan ini, kita mensyukuri nikmat Allah SWT,” ujar Jokowi dalam pernyataan tertulisnya, Jum’at 2 Agustus 2019.

Menurut Jokowi, sebagai bangsa yang besar, Bangsa Indonesia juga ingin dan harus memiliki cita-cita besar, memiliki mimpi-mimpi besar.

Tetapi sebagai bangsa yang besar juga menghadapi masalah-masalah dan tantangan-tantangan besar.

Maka sebagai kepala negara dia mengajak Bangsa Indonesia untuk mempererat persatuan dan persaudaraan. Menurutnya potensi besar bangsa ini dimulai dari rasa persatuan, rasa persaudaraan, di antara kita sebagai saudara se-bangsa dan se-tanah air.

“Persaudaraan lah yang akan membawa negara kita ini maju. Menatap masa depan dengan optimisme,” kata Jokowi.

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Berita Terbaru

AMN Manado Bangkitkan Etos Pemuda Jadi Cendekia Cerdas dan Terhormat

Asrama Mahasiswa Nusantara (AMN) Manado membangkitkan etos para pemuda untuk menjadi cendekia yang cerdas dan terhormat, sehingga mereka terampil...
- Advertisement -

Baca berita yang ini