Innalillah, Istri Presiden Positif Covid-19

Baca Juga

MATA INDONESIA, INTERNASIONAL – Kabar buruk datang dari Presiden Brasil Jair Bolsonaro. Sang istri, Michelle Bolsonaro dinyatakan positif terinfeksi Covid-19 pada Kamis 30 Juli 2020.

Kabar ini datang langsung dari Kantor Kepresidenan Brasil. Saat ini, Michelle disebut tengah dalam kondisi baik-baik saja, dan akan melakukan karantina mandiri.

“Ibu negara saat ini mendapat perawatan tim medis kepresidenan,” tulis pernyataan resmi Kantor Kepresidenan Brasil, seperti dikutip dari CNN, Kamis.

Sebelumnya, Michelle tampil di hadapan publik pada Rabu 29 Juli 2020. Saat itu, ia tengah melakukan kunjungan dalam acara di ibu kota bersama suaminya.

Presiden Jair Bolsonaro pada 7 Juli lalu juga dinyatakan positif mengidap Covid-19. Setelah lebih dari dua pekan dalam tes terbaru pada Sabtu 25 Juli lalu Bolsonaro akhirnya dinyatakan negatif.

Beberapa jam setelah hasil tes dinyatakan negatif pada Sabtu, Bolsonaro sempat terlihat mengendarai sepeda motor tanpa mengenakan masker, dikawal oleh sejumlah ajudannya.

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Berita Terbaru

Harga Daging Sapi di Bantul mulai Turun, Ini yang jadi Penyebabnya

Mata Indonesia, Bantul - Setelah Lebaran, harga daging sapi di Bantul mulai mengalami penurunan secara perlahan. Nur Wijaya, Lurah Pasar Niten, membenarkan hal tersebut dengan mengatakan bahwa pada 15-16 April 2024, harga daging sapi sudah stabil.
- Advertisement -

Baca berita yang ini