Ini Tips Epidemiologi Agar Tsunami Covid19 India Tak Terjadi di Indonesia

Baca Juga

MATA INDONESIA, JAKARTA – Agar kita tidak mengalami tsunami Covid19 seperti India, epidemiolog Pandu Riono sepakat dengan Menteri Kesehatan Budi Gunadi Sadikin yang menyatakan mereka kurang waspada.

Pandu menegaskan Indonesia bisa menekan lonjakan kasus yang luar biasa seperti India hingga mencapai 200 ribu kasus baru per hari.

“Ya tingkatkan perilaku 3M, tingkatkan Surveilans Epidemiologi dan Genomik, tingkatkan Cakupan Vaksinasi Lansia sampai 100 persen,” ujar Pandu dalam pesannya yang diterima Mata Indonesia News, Senin 19 April 2021.

Selain itu, Pandu mengusulkan pembatasan mobilitas penduduk dan skrining antigen pada pelaku perjalanan.

Menurutnya, lonjakan kasus Covid19 yang luar biasa tinggi dan sering disebut gelombang ketiga, lebih didorong adanya dominasi distribusi mutan-mutan yang mencemaskan dalam populasi tersebut.

Indonesia mungkin mungkin saja sekarang sedang berada dalam fase peralihan virus lama dengan mutan-mutan yang punya daya tular tinggi.

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Berita Terbaru

AMN Manado Bangkitkan Etos Pemuda Jadi Cendekia Cerdas dan Terhormat

Asrama Mahasiswa Nusantara (AMN) Manado membangkitkan etos para pemuda untuk menjadi cendekia yang cerdas dan terhormat, sehingga mereka terampil...
- Advertisement -

Baca berita yang ini