Ini Jawaban Menteri Luhut yang Tiba-Tiba Urus UMKM

Baca Juga

MATA INDONESIA, JAKARTA – Menteri Koordinator (Menko) Bidang Kemaritiman dan Investasi Luhut Binsar Pandjaitan punya jawaban sendiri mengapa tiba-tiba menangani usaha mikro, kecil dan menengah (UMKM).

Menurut Luhut belakangan ini dia banyak mendorong pelaku UMKM untuk maju dengan memfasilitasi digitalisasi.

“Investasi hampir mencakup semua lini. Tapi kami dengan Pak Airlangga (Menko Perekonomian) pintar-pintar bagi-bagi. Pembagian saya, Pak Airlangga berjalan sangat baik,” kata dia dalam rapat kerja dengan Badan Anggaran DPR RI di Jakarta, Senin 22 Juni 2020.

Luhut mengakui UMKM adalah tanggung jawab Airlangga Hartarto selaku Menteri Koordinator bidang Perekonomian.

Namun, dengan alasan sektor usaha itu merambah ke Badan Ekonomi Kreatif (Bekraf) maka Luhut bersepakat dengan Airlangga untuk menangani UMKM.

Luhut menjelaskan Bekraf (Badan Ekonomi Kreatif) yang kini bergabung dengan Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif merupakan salah satu dari tujuh kementerian/lembaga di bawah koordinasi kementeriannya.

Kendati berada dalam sektor pariwisata, ekonomi kreatif juga berkembang pesat di skala UMKM. Oleh karena itu, pemerintah ingin mendorong perkembangan UMKM yang diharapkan bisa berkembang dengan pesat secara digital di tengah pandemi ini.

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Berita Terbaru

Program AMANAH Kembangkan SDM Muda Kelola Potensi Kekayaan Aceh

Program Aneuk Muda Aceh Unggul dan Hebat (AMANAH) mampu mengembangkan kualitas sumber daya manusia (SDM) muda di Tanah Rencong...
- Advertisement -

Baca berita yang ini