Gagal Jadi Wali Kota, Achmad Purnomo Pensiun

Baca Juga

MATA INDONESIA, JATENG – Setelah dipastikan gagal maju sebagai Wali Kota Solo, Achmad Purnomo menyatakan dirinya pensiun atau tak ingin berpolitik lagi.

Seperti diketahui, Purnomo gagal mendapatkan rekomendasi dari DPP PDIP dalam Pilkada Solo 2020 ini. PDIP lebih memilih putra Presiden Joko Widodo, Gibran Rakabuming Raka untuk bertarung di Kota Bengawan.

“Saya akan berhenti berpolitik, kembali bisnis dan kegiatan sosial saja,” kata Purnomo di Solo, Sabtu 18 Juli 2020.

Namun, dengan penuh keikhlasan, Purnomo mengaku sama sekali tidak mempermasalahkan soal dirinya yang tak bisa bertarung di Pilkada Solo tahun ini.

Purnomo berharap, siapapun yang kelak memimpin, Solo harus tetap terjaga keamanan dan ketentramannya.

Saat ditanya, apakah ia akan membantu pemenangan pasangan Gibran-Teguh, Purnomo belum bisa menjawabnya secara pasti. Sementara ini, ia ingin beristirahat saja.

Purnomo juga mengaku pada Jumat kemarin dihubungi Ketua DPC PDIP FX Hadi Rudyatmo yang akan menemunya bersama Gibran dan Teguh di rumah.

“Saya sedang nyopir, tiba-tiba ada telepon dari Pak Rudy. Istri yang mengangkat dan menyampaikan saya sedang perjalanan ke Yogyakarta,” ujarnya.

Purnomo mempersilakan jika Gibran-Teguh ingin menemuinya untuk meminta restu. Namun, hingga sekarang belum ada agenda pertemuan tersebut pasca-turunnya rekomendasi.

 

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Berita Terbaru

Seluruh Pihak Harus Terima Hasil Putusan Sidang MK

Mahkamah Konstitusi (MK) mengumumkan hasil sidang putusan perkara Perselisihan Hasil Pemilihan Umum (PHPU) Pilpres 2024 di ruang sidang lantai...
- Advertisement -

Baca berita yang ini