Banyak Warga AS Merenggang Nyawa Bila Trump Masih Keras Kepala

Baca Juga

MATA INDONESIA, INTERNASIONAL – Presiden Amerika Serikat terpilih, Joe Biden memperingatkan akan lebih banyak warga merenggang nyawa akibat terinfeksi virus corona bila pemerintahan Presiden Donald Trump masih keras kepala dan terus menghalangi proses transisi, terutama soal distribusi vaksin virus corona.

Berbicara di Delaware, Biden mengatakan koordinasi diperlukan untuk mengatasi wabah virus corona yang terus mengalami lonjakan. Paman Sam sendiri menjadi negara pertama di dunia yang telah melampaui 10 juta infeksi virus corona jenis baru, berdasarkan perhitungan Reuters (8/11).

“Apakah ada yang mengerti? Ini tentang menyelamatkan nyawa, sungguh ini bukan hiperbola,” kata Biden, melansir BBC, Selasa, 17 November 2020.

“Lebih banyak orang mungkin akan meninggal dunia bila kita tidak berkoordinasi,” sambungnya.

Biden menyebut distribusi vaksin nasional merupakan sebuah langkah yang sangat besar dan harus dilakukan segera. Bila timnya harus menunggu hingga 20 Januari –hari di mana ia dilantik, untuk mulai mengerjakan program tersebut, maka akan terlambat.

Biden melangkah ke Gedung Putih usai meraih 306 electoral college, melebih ambang batas 270 yang dibutuhkan untuk menang. Sedangkan lawannya yang notabene sang petahana, Donald Trump hanya mengumpulkan 232 electoral college.

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Berita Terbaru

Pelantikan dan Pengukuhan 27 Pejabat Tinggi Pratama Lingkup Pemprov NTT

Mata Indonesia, Kupang - Sebanyak 27 Pejabat Pimpinan Tinggi Pratama Lingkup Pemerintah Provinsi NTT dilantik dan dikukuhkan oleh Penjabat...
- Advertisement -

Baca berita yang ini