Mengenal 3 Matra yang Memperkuat Koopssus TNI

Baca Juga

MINEWS.ID, JAKARTA - Panglima TNI Marsekal Hadi Tjahjanto meresmikan satuan Komando Operasi Khusus (Koopssus) TNI di Lapangan Markas Koopsus TNI, Mabes TNI, Jakarta, Selasa (30/7).

Koopssus TNI sendiri adalah wadah dimana pasukan elite TNI dikumpulkan, yang bertugas untuk menyelenggarakan operasi khusus dan memberikan dukungan dalam operasi khusus yang membutuhkan kecepatan dan keberhasilan tinggi.

Panglima TNI menjelaskan, Koopssus TNI dibentuk dalam satu wadah, yaitu Balakpus (Badan Pelaksana Pusat). Dalam pelaksanaannya, Komando Koopssus langsung di bawah panglima TNI dan akan siaga di Mabes TNI. “Pasukan khusus dari 3 matra, darat, laut dan udara standby di Mabes TNI dan sewaktu-waktu bisa digunakan oleh panglima TNI atas perintah presiden,” kata Panglima TNI.

Tiga Matra yang tergabung dalam pasukan elit Koopssus adalah Detasemen Jalamangkara TNI Angkatan Laut (Denjaka), Sat-81 Gultor Komando Pasukan Khusus (Kopassus), Sat Bravo 90.

Kita lihat perbedaan seragam 3 matra yang memperkuat Koopssus TNI.

[masterslider id=”16″]

Berita Terbaru

Upaya Berantas Paham Radikalisme dan Terorisme, Aparat Keamanan Berhasil Tangkap 7 Teroris di Sulteng

Aparat keamanan Republik Indonesia (RI) terus berupaya untuk memberantas penyebaran paham radikalisme dan terorisme di Tanah Air. Upaya tersebut...
- Advertisement -

Baca berita yang ini