Selain Trump, 3 Presiden AS Ini Juga Tidak Hadiri Pelantikan Penggantinya

Baca Juga

MATA INDONESIA, JAKARTA – Presiden Amerika Serikat Donald Trump memastikan tidak hadir dalam pelantikan presiden terpilih Joe Biden. Ini merupakan pertama kalinya dalam 100 tahun, presiden yang lengser tidak menghadiri pelantikan penggantinya.

Padahal umumnya presiden yang lengser akan menyambut presiden terpilih dan akan pergi bersama ke Capitol untuk menghadiri upacara pelantikan.

Tindakan ini lumrah dilakukan bahkan ketika pergantian Presiden dari Barack Obama ke Donald Trump pada 2017 silam. Meski kerap berbeda pendapat namun Obama tetap menyambut Trump saat proses pergantian presiden.

Namun faktanya, Trump bukanlah presiden pertama yang tidak hadir pada pelantikan presiden terpilih. Tiga pendahulunya yang terlebih dulu melakukan hal yang sama yaitu John Adams, John Quincy Adams dan Andrew Johnson. Berikut kisahnya :

  1. John Adams

Pemilihan presiden tahun 1800 menjadi sejarah pertama ketidakhadiran presiden yang lengser pada pelantikan presiden terpilih. John Adams meninggalkan Washington pada pukul 4:00 pagi pada saat hari pelantikan, presiden terpilih Thomas Jefferson yang diselenggarakan pada 4 Maret 1801. Persaingan antar keduanya memang berlangsung sengit saat menuju kursi kepresidenan. Tensi yang tinggi antara keduanya bahkan berujung pada permusuhan hingga 12 tahun lamanya. Meski sempat mengalami hubungan buruk akhirnya Adams dan Thomas Jefferson mendeklarasikan perdamaian dan memutuskan menjalin hubungan baik pada tahun 1812.

  1. John Quincy Adams

Anak dari John Adams, John Quincy Adams juga pernah bersitegang dengan Andrew Jackson. Keduanya bersaing sengit pada pemilihan presiden AS tahun 1825-1829. Tahun 1824, John Quincy Adams berhasil memenangi pemilihan dan mengalahkan Jackson. Namun kemenangan Adams dianggap tidak adil oleh Jackson karena diduga terdapat kecurangan. Hingga pada akhirnya Jackson bisa melengserkan Adams di tahun 1828 dari kursi kepresidenan. Sebagai upaya “balas dendam” Adams tidak menghadiri pelantikan Jackson dan langsung bertolak dari Washington sehari sebelum hari pelantikan.

  1. Andrew Johnson

Andrew Johnson merupakan presiden pertama Amerika Serikat yang dimakzulkan oleh DPR Amerika Serikat 152 tahun yang lalu. Pemakzulan terhadap dirinya dilatarbelakangi pelanggarannya terhadap Tenure of Office Act, yaitu sebuah aturan yang melarang Presiden mengambil keputusan untuk memberhentikan pejabat tertentu tanpa keputusan Senat.

Pada tahun 1868, Johnson kembali mencalonkan diri sebagai Presiden namun Partai Demokrat tidak mengusung dirinya. Saat itu rivalnya yaitu Ulysses S. Grant dari Partai Republik yang memenangi kontestasi pemilu.

Alhasil Johnson lebih memilih untuk menyelesaikan pekerjaan terakhirnya sebagai Presiden kemudian membereskan semua perlengkapannya di Gedung Putih.

 

 

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Berita Terbaru

Harga Daging Sapi di Bantul mulai Turun, Ini yang jadi Penyebabnya

Mata Indonesia, Bantul - Setelah Lebaran, harga daging sapi di Bantul mulai mengalami penurunan secara perlahan. Nur Wijaya, Lurah Pasar Niten, membenarkan hal tersebut dengan mengatakan bahwa pada 15-16 April 2024, harga daging sapi sudah stabil.
- Advertisement -

Baca berita yang ini