Lee Min Ho, Aktor Tampan yang Dermawan

Baca Juga

MATA INDONESIA, INTERNASIONAL – Muda, tampan, hartawan, dan dermawan, tampaknya rentetan pujian tersebut layak disematkan untuk sosok Lee Min Ho. Pemeran Lee Gon dalam drama Korea berjudul “The King: Eternal Monarch” itu kembali memberikan donasi untuk badan amal.

Melansir Soompi, Lee Min Ho dan MYM Entertainment mendonasikan 50 juta Won atau sebesar 645 juta Rupiah melalui platform donasi PROMIZ yang akan disalurkan kepada Holt Children’s Services Inc, Good Neighbours International, dan Save the Children, tiga organisasi amal terhadap perlindungan anak-anak.

Idol tampan berlesung pipi itu memang telah lama concern terhadap dunia anak, khususnya soal kesejahteraan. Tak mengherankan bila Lee Min Ho kerap mendonasikan hartanya dan berpartisipasi dalam berbagai kampanye mengenai anak-anak di Korea Selatan, khususnya.

Donasi terbarunya dimotivasi oleh fakta bahwa tingkat pelecehan anak di tangan anggota keluarga telah meningkat karena pandemi virus corona. Di mana anak-anak menghabiskan banyak waktu di rumah.

Donasi Lee Min Ho akan digunakan untuk mendukung program yang bertujuan meningkatkan hubungan keluarga dan memberikan konseling psikologis kepada korban pelecehan, yakni anak untuk membantu korban dengan efek samping emosional dan mencegah pelecehan lebih lanjut.

Ini bukanlah kali pertama bagi si tampan Lee Min Ho menyedekahkan hartanya. Awal tahun 2020, aktor yang identik dengan peranan sultan ini mendonasikan 300 juta Won atau nyaris sekitar 4 miliar Rupiah untuk upaya pencegahan penyebaran virus corona, termasuk memberikan perlindungan pribadi kepada petugas kesehatan dan anak-anak dengan sistem kekebalan tubuh yang rentan.

“Lee Min Ho memutuskan untuk memberikan donasi untuk melindungi anak-anak yang mengalami pelecehan oleh anggota keluarga pada saat anak-anak menghabiskan lebih banyak waktu di rumah daripada sebelumnya karena pandemi COVID-19,” demikian pernyataan PROMIZ.

“Ia berharap bantuan ini dapat meningkatkan kesadaran bagi para korban pelecehan anak yang menderita dalam kegelapan dan juga memberikan bantuan praktis kepada anak-anak yang rentan,” sambung pernyataan tersebut.

Tahun 2020, Lee Min Ho dan MYM Entertainment menerima pengakuan resmi sebagai pihak yang telah memberikan kontribusi sosial yang signifikan kepada komunitas lokal karena donasi yang konsisten dan kampanye kesadaran melalui PROMIZ.

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Berita Terbaru

AMN Manado Bangkitkan Etos Pemuda Jadi Cendekia Cerdas dan Terhormat

Asrama Mahasiswa Nusantara (AMN) Manado membangkitkan etos para pemuda untuk menjadi cendekia yang cerdas dan terhormat, sehingga mereka terampil...
- Advertisement -

Baca berita yang ini