Lagi Viral! Ini Sinopsis Film ‘The Danish Girl’, Gejolak Batin Suami Ingin Menjadi Wanita

Baca Juga

MATA INDONESIA, JAKARTAFilm ‘The Danish Girl’ yang dirilis pada tahun 2015 lalu menjadi viral. Tak sedikit pengguna media sosial yang membagikan potongan video dari film tersebut.

Film ini menceritakan tentang seorang suami yang kembali mempertanyakan identitas seksualnya. Sementara itu, istrinya menerima suaminya yang lebih memilih jati dirinya sebagai perempuan.

The Danish Girl adalah film Amerika Serikat tahun 2015 yang disutradarai oleh Tom Hooper serta diproduseri oleh Tim Bevan, Eric Fellner, Anne Harrison, Tom Hooper dan Gail Mutrux.

BACA JUGA: Ultah ke-60, Ini Deretan Film Terbaik Antonio Banderas

Naskahnya ditulis oleh Lucinda Coxon berdasarkan novel fiksi The Danish Girl karya David Ebershoff dan kisah nyata sepasang suami-istri dan pelukis dari Denmark.

Film ini dibintangi oleh Eddie Redmayne, Alicia Vikander, Matthias Schoenaerts, Ben Whishaw, Sebastian Koch dan Amber Heard.

Redmayne harus berakting sebagai pelukis pemandangan terkenal, Einar Wegener dan Lili Elbe. Lili Elbe merupakan tokoh alter-ego yang diciptakan oleh istri Einar, Gerda Wegener (Alicia Vikander).

Berikut sinopsis ‘The Danish Girl’:

Gejolak batin Einar Wegener berawal saat Gerda Wegener akan melukis seorang penyanyi opera terkenal, Anna Fonsmark. Namun, Anna datang terlambat dan ia meminta suaminya untuk menjadi model pengganti.

Einar lalu didandani sebagai wanita dan mengenakan dress Anna. Ternyata penampilannya menjadi seornag wanita dinikmati oleh Einar dan secara perlahan mulai meninggalkan identitasnya sebagai laki-laki.

Einar pun sempat berhenti melukis ketika pindah ke Paris. Ia semakin bingung dengan identitas gendernya.

Einar yang kodratnya sebagai laki-laki merasa nyaman ketika menjadi tokoh alter-egonya, Lili Elbe. Bahkan, hal tersebut membuatnya sempat ingin bunuh diri.

BACA JUGA: 5 Film yang Pernah Diperankan WS Rendra

Mereka akhirnya menemui seorang ginekolog Jerman, Kurt Warnekros. Menurut sang ginekolog, kondisi yang dialami oleh Einar juga dialami oleh banyak orang, di mana secara fisik laki-laki namun memiliki jiwa sebagai perempuan.

Dari situ, Kurt Warnekros yang juga sebagai pelopor operasi penggantian kelamin memberikan solusi yang mengubah hidup Einar selamanya. Hal tersebut, agar Einar sepenuhnya menjadi Lili.

Dokter pun memberitahu bahwa dia dapat melakukan operasi penggantian kelamin pada Eina, namun berisiko. Keputusan yang berat harus dipertimbangkan dan diambil Einar.

Begitupun dengan Gerda, apakah dia akan merelakan orang yang dicintainya mendapatkan sesuatu yang diinginkan. Einar hidup menjadi Lili Elbe selamanya melalui operasi ganti kelamin.

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Berita Terbaru

Pelantikan dan Pengukuhan 27 Pejabat Tinggi Pratama Lingkup Pemprov NTT

Mata Indonesia, Kupang - Sebanyak 27 Pejabat Pimpinan Tinggi Pratama Lingkup Pemerintah Provinsi NTT dilantik dan dikukuhkan oleh Penjabat...
- Advertisement -

Baca berita yang ini