Kembali Dibuka, Begini Cara Daftar Kartu Pra Kerja Gelombang 4

Baca Juga

MATA INDONESIA, JAKARTA – Setelah sekian lama menanti, pihak Pra Kerja kembali mengumumkan pendaftaran gelombang 4 untuk kartu prakerja. Pendaftarannya mulai dibuka sejak 26 Mei 2020. Supaya lolos seleksi, harap ketahui dan pahamicara daftar kartu Pra Kerja serta alurnya. Berikut rangkumannya.

1. Cara Daftar Kartu Pra Kerja Gelombang 4

Bagi peserta yang gagal pada seleksi sebelumnya, tak perlu mendaftar ulang dari awal.
Pasalnya, peserta tinggal memilih gelombang melalui akun yang sebelumnya sudah terdaftar.
Sementara itu bagi pendaftar baru harus menyelesaikan sederet prosesi pendaftaran hingga tes seleksi.
Berikut langkah-langkahnya.

a. Membuat akun Prakerja ( cara daftar Kartu Prakerja)

– Masuk ke situs prakerja.go.id. Lalu masukan nama lengkap, alamat email, dan kata sandi baru Cek email dari Kartu Prakerja.
– ikuti petunjuk untuk konfirmasi akun email.
– Setelah konfirmasi akun email berhasil, kembali ke situs Prakerja

b. Isi data diri

– Masuk ke akun dengan alamat email dan kata sandi yang baru dibuat
– Masukan nomor KTP dan tanggal lahir, lalu klik “Berikutnya”.
– Isi data diri dengan lengkap formulir kartu prakerja (nama lengkap, alamat email, alamat tempat tinggal, alamat domisili, pendidikan, status kebekerjaan, foto KTP, dan foto selfie dengan KTP), lalu klik “Berikutnya”
– Masukan nomor telepon dan kode OTP yang dikirimkan melalui SMS

c. Ikuti tes seleksi

– Ikuti tes motivasi dan kemampuan dasar selama 15 menit. Siapkan alat tulis dan kertas bila perlu
– Tunggu email pemberitahuan dari Kartu Prakerja setelah menyelesaikan tes
– Setelah mendapatkan email pemberitahuan, kembali ke situs, dan gabung ke gelombang pendaftaran.
– Setelah melewati tahapan cara membuat kartu Prakerja tersebut, peserta tinggal menunggu notifikasi apakah diterima atau tidak sebagai peserta Kartu Prakerja 2020.
Setelah dinyatakan lolos, peserta akan diberikan bantuan untuk mendaftar pelatihan sebesar Rp 1 juta di akun Pra Kerja.

Selamat mencoba, semoga berhasil!

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Berita Terbaru

Pelantikan dan Pengukuhan 27 Pejabat Tinggi Pratama Lingkup Pemprov NTT

Mata Indonesia, Kupang - Sebanyak 27 Pejabat Pimpinan Tinggi Pratama Lingkup Pemerintah Provinsi NTT dilantik dan dikukuhkan oleh Penjabat...
- Advertisement -

Baca berita yang ini