Golden Globe 2022 Tetap Digelar Walau Tidak Disiarkan

Baca Juga

MATA INDONESIA, JAKARTA – Golden Globe tidak akan disiarkan oleh NBC untuk tahun depan. Namun perhelatan penghargaan tersebut akan tetap terselenggara.

Mengutip dari Just Jared, Hollywood Foreign Press Association (HFPA) mengumumkan tidak akan melewatkan acara penghargaan tahunan ini walau organisasi tersebut tengah mengalami kontroversi. Namun HFPA telah mengirim surat ke studio film dengan aturan kelayakan untuk acara penghargaan yang akan datang.

“Perubahan sebesar ini membutuhkan waktu dan kerja, dan kami sangat yakin bahwa HFPA membutuhkan waktu untuk melakukannya dengan benar. Karena itu, NBC tidak akan menayangkan Golden Globe 2022. Dengan asumsi organisasi menjalankan rencananya, kami berharap akan berada dalam posisi untuk menayangkan pertunjukannya pada Januari 2023,” ujar NBC.

Sebelumnya pada Mei 2021 HFPA mendapatkan banyak kritikkan dari artis-artis Hollywood karena dinilai rasis. Mereka menganggap HFPA tidak transparan dalam merekrut anggotanya.

Pasalnya, tak ada satu pun anggota mereka yang berkulit hitam. Namun HFPA dan Golden Globe berjanji akan memperbaiki keanggotan mereka.

Tom Cruise, Scarlett Johansson, dan Mark Ruffalo juga ikut protes dengan mengembalikan piala-piala mereka pada Golden Globe.

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Berita Terbaru

Program AMANAH Kembangkan SDM Muda Kelola Potensi Kekayaan Aceh

Program Aneuk Muda Aceh Unggul dan Hebat (AMANAH) mampu mengembangkan kualitas sumber daya manusia (SDM) muda di Tanah Rencong...
- Advertisement -

Baca berita yang ini