Ernest Prakasa Kritik Akun Sekretariat Negara yang Posting Foto Akad Nikah Atta-Aurel

Baca Juga

MATA INDONESIA, JAKARTA – Komika Ernest Prakasa mempertanyakan keputusan akun Twitter Sekretariat Negara yang memposting akad nikah Atta Halilintar dan Aurel Hermansyah.

Akad nikah Atta dan Aurel berlangsung Sabtu 3 April di Hotel Raffles, Jakarta Selatan. Prosesi pernikahan itu disaksikan oleh para pejabat penting, termasuk Presiden RI, Joko Widodo dan Menteri Pertahanan Prabowo Subianto. Pendakwah Gus Miftah menjadi penghulu di akad nikah mereka.

Tak hanya dihadiri para pejabat, sejumlah selebritis juga menjadi saksi pernikahan mereka. Mulai dari Raffi Ahmad, Titi DJ hingga Ayu Dewi.

Ernest mempertanyakan akun Twitter Sekretariat Negara yang memposting akad nikah Atta-Aurel.

“Apa urusannya sama negara, woi? Atta itu salah satu millenials paling berpengaruh di Indonesia. Para politisi pasti ingin merapat, bisa dipahami,” kicau Ernest.

“Tapi kalo ikut dipublikasikan pake akun Sekretariat Negara, menurut gw sih aneh,” lanjut cuitan Ernest.

Banyak yang pro dan kontra menanggapi cuitan Ernest. Ada yang setuju dengan cuitan Ernest, tentu ada juga yang kontra.

“Padahal pak jokowi datang bukan sebagai presiden, tapi malah di sangkutpautin sama negara,” cuit @srif****.

Komentar tersebut langsung ditanggapi netizen lainnya.

“betul, pak jokowi dan pak prabowo serta dan yang lainnya datang atas nama pribadi pastinya bukan mewakili negara jadi ga harus di update pake akun sekretariat negara gini. heran dah,” tulis akun @sendymaula***.

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Berita Terbaru

Pelantikan dan Pengukuhan 27 Pejabat Tinggi Pratama Lingkup Pemprov NTT

Mata Indonesia, Kupang - Sebanyak 27 Pejabat Pimpinan Tinggi Pratama Lingkup Pemerintah Provinsi NTT dilantik dan dikukuhkan oleh Penjabat...
- Advertisement -

Baca berita yang ini