Dituding Abaikan Jennie BLACKPINK saat Fanmeeting, Lee Jeong Hoon Beri Penjelasan

Baca Juga

MATA INDONESIA, JAKARTA – Presenter asal Korea Selatan yang berkarier di Indonesia, Lee Jeong Hoon, baru-baru ini menjadi sasaran kekesalan BLINK, sebutan fans BLACKPINK.

Ia dituding mengabaikan Jennie saat fanmeeting di Jakarta. Sebelumnya, Lee memandu fanmeeting BLACKPINK yang digelar di Tennis Indoor Senayan Jakarta Pusat, Kamis 14 Januari 2020 lalu.

Sehari setelah fanmeeting BLACKPINK di Jakarta, Blink mengunggah tagar #JennieDeservesBetter. Mereka menilai Jennie tampak sedih sepanjang acara berlangsung. Ada yang menduga Jennie sedih karena tidak mendapat banyak pertanyaan dari Lee Jeong Hoon.

Menanggapi hal tersebut, Lee pun memberikan klarifikasi atas tudingan-tudingan yang dilontarkan BLINK kepadanya.

“Pertama, saya mengucapkan terima kasih untuk semua dukungan dan maaf untuk semua kesalahpahaman, dan tanpa ingin menjatuhkan pihak manapun (semua pihak yang bekerja),” tulis Lee dalam kolom komentar salah satu unggahan barunya di akun Instagram @leejeonghoon.

Lee menjelaskan dengan panjang tentang kondisi fanmeeting BLACKPINK di Indonesia malam itu.

“Saya mencoba yang terbaik menjawab semua pertanyaan. Anda semua tahu ini adalah acara besar dengan merek dan perusahaan besar juga,” tulis Lee lagi.

Suami Moa Aeim ini menerangkan bahwa semua kalimat ucapannya di fanmeeting itu berdasarkan rencana pihak penyelenggara.

“Semua pidato, pertanyaan, atau siapa orang yang menerima pertanyaan saya, semua berada di bawah kuasa penyelenggara. Saya hanya mengeluarkan kata-kata tersebut di panggung yang sudah diatur dari penyelenggara dan prompter di depan mata saya,” ujar Lee.

Bapak dua anak ini kemudian menjelaskan keadaan Jennie kala itu. Ia mengungkapkan kondisi Jennie saat itu sedang kurang sehat.

“Sesungguhnya itu permintaan dari bintang tamu untuk tidak bertanya terlalu banyak karena kondisinya kurang fit daripada member lain,” ungkap Lee.

Selain itu, durasi yang singkat dari penyelenggara membuat Lee harus mengikuti sesuai arahan.

“Karena padatnya durasi program, maka penyelenggara meminta saya untuk bertanya sesuai kebutuhan dan tidak semua member setiap pertanyaan. Saya sangat mengapresiasi bintang tamu,” tulis Lee.

Lee pun mencoba memposisikan dirinya sebagai bintang tamu dan mengaku pasti juga akan meminta pengertian seperti itu. Lalu, Lee juga menjelaskan alasan tak ada terjemahan ke Bahasa Indonesia saat sesi unboxing gawai produk penyelenggara, Samsung.

“Karena permintaan dari pihak berwenang untuk unboxing dengan bintang tamu menggunakan bahasa Korea sepenuhnya,” tutup Lee.

Tangkapan layar komentar Lee Jong Hoon soal tudingan dirinya abaikan Jennie Blackpink saat fanmeeting.

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Berita Terbaru

AMN Manado Upaya BIN Tanamkan Nasionalisme Generasi Muda

Badan Intelijen Negara Republik Indonesia (BIN RI) terus berupaya untuk menanamkan semangat dan rasa nasionalisme kepada para generasi muda...
- Advertisement -

Baca berita yang ini