Disebut Sudah Tunangan dan Akan Pensiun, Emma Watson Geram

Baca Juga

MATA INDONESIA, JAKARTA – Aktris Hollywood Emma Watson akhirnya buka suara soal isu kehidupan dan kariernya. Beberapa waktu lalu, bintang film ‘Harry Potter’ ini dikabarkan sudah bertunangan dan akan pensiun dari dunia hiburan.

Kini, aktris 30 tahun itu pun angkat bicara. Lewat unggahannya di sosial media Twitter, Watson menuliskan pesan untuk para penggemarnya agar tak langsung percaya pada berita-berita yang beredar.

“Penggemar yang terkasih, rumor tentang apakah saya bertunangan atau tidak, atau apakah karier saya aktif atau tidak adalah cara untuk membuat klik setiap kali mereka terungkap benar atau tidak benar,” tulis Watson di Twitter, Selasa 18 Mei 2021.

Ia juga menegaskan bahwa jika tak ada berita mengenai dirinya, anggaplah bahwa ia tengah menghabiskan masa pandemi dengan mengurus orang-orang terkasih.

“Sementara itu, anggap tak ada berita dari saya berarti saya sedang menghabiskan pandemi merawat orang yang saya cintai, dan melakukan hal yang terbaik untuk tidak menyebarkan virus,” kata Watson.

Bintang ‘Beauty in the Beast’ ini juga menyampaikan, jika ada sesuatu tentang dirinya, ia akan segera membagikannya dengan masyarakat.

“Jika ada berita, aku janji akan membagikannya dengan kalian,” tulisnya.

Sebelumnya, media internasional mengabarkan Emma Watson ingin hiatus dari dunia hiburan demi menjalin kehidupan dengan sang tunangan, Leo Robinton. Rumor tersebut berkembang luas hingga sampai ke telinga Watson.

Ia pun menepis hal itu dan meminta para penggemarnya agar lebih pintar memilih berita tentang dirinya. Sejak rumor itu beredar, memang belum ada konfimasi resmi dari Watson.

‘Emma Watson’ memulai kariernya sebagai Hermione di film ‘Harry Potter’ pada tahun 2001. Kariernya semakin melejit dan membintang beragam film Hollywood, seperti ‘The Little Woman’, ‘The Circle’ hingga ‘Beauty and the Beast’.

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Berita Terbaru

Antisipasi Daging Sapi Terjangkit Antraks, Pemkot Jogja Sidak Pedagang Pasar

Mata Indonesia, Gunung Kidul - Kasus antraks yang terjadi di Gunungkidul dan Sleman diantisipasi lebih cepat oleh Pemkot Jogja. Meski Kementan sudah menggerakkan jajarannya termasuk Pemkab Gunungkidul untuk memvaksinasi hewan ternak warga, antisipasi oleh pemerintah wilayah lain juga harus dilakukan.
- Advertisement -

Baca berita yang ini