Biar Gak Konsumtif, Nih Tips Belanja Bijak Saat Promo Kemerdekaan

Baca Juga
MATA INDONESIA, JAKARTA – Jelang Hari Ulang Tahun Republik Indonesia yang ke-75, biasanya akan banyak diskon dan promo spesial hari kemerdekaan. Baik pusat perbelanjaan terkenal hingga e-commerce. Apakah kamu salah satu yang udah nungguin?
Momen ini tentu dinantikan kaum shopaholic ya gaes. Pada dasarnya, toko-toko maupun platform belanja online memang menafaatkan momen-momen tertentu untuk menggaet pembeli dengan membuat promo dan potongan harga.
Akan tetapi, sangking banyaknya diskon dan promo, terkadang bikin kita jadi konsumtif dan ‘lapar mata’. Sehingga, membuat kita membeli barang-barang yang sebenarnya gak di perlukan.
Biar kantongmu tetap aman dalam berburu diskon hari kemerdekaan, yuk simak tips ini biar kamu bijak dalam berbelanja.
1. Bikin Daftar Belanjaan
Hal pertama yang perlu dilakukan ialah membuat daftar belanjaan. Ada baiknya kamu pikirkan terlebih dahulu apa saja barang-barang yang sangat kamu perlukan. Lalu, tulis di buku catatan atau notes di gadget mu.
Nah, saat diskon itu tiba, kamu tinggal membuka catatan belanjaanmu sehingga saat berburu diskon, kamu tidak kalap karena sudah di list apa saja barang-barang prioritasmu yang seharusnya kamu beli.
2. Tentukan Budget
Biar dompetmu gak langsung kosong pasca berburu diskon kemerdekaan, tentukanlah budget belanjamu ya gaes. Riset terlebih dahulu harga dari barang yang akan kamu beli. Dengan demikian kamu akan tahu berapa budget yang akan kamu keluarkan. Batasi pengeluarannya biar kamu gak kebablasan ya.
3. Jangan Belanja Sendiri
Ada baiknya kamu mengajak teman saat ingin belanja saat diskon kemerdekaan ya. Jika, kamu belanja dari e-commerce, tetaplah ajak teman untuk berdiskusi barang mana yang lebih prioritas untuk dibeli.
Hal tersebu sebenarnya berguna untuk membantumu nge-rem saat berbelanja. Jadi, gak cuma belanja bareng, tapi juga saling mengingatkan supaya gak konsumtif ya.
4. Perhatikan S&K
Jangan hanya tergiur melihat promo dan diskon saat hari kemerdekaan. Tapi perhatikan juga syarat dan ketentuannya. Memperhatikan syarat dan ketentuan wajib kamu lakukan biar kamu paham dan gak asal beli. perlu dimengerti bahwa setiap pusat pembelanjaan ataupun e-commarce memberikan s&k di setiap promo dan diskon mereka. So, jadilah smart buyer ya gaes.
5. Cek Toko Sebelah
Gak ada salahnya sebelum menikmati promo hari kemerdekaan, kamu cek harga dulu ke beberapa pusat perbelanjaan atau e-commarce lain. Hal ini biar kamu tahu promo mana yang lebih menarik dan kualitas barangnya. Dengan demikian, kamu jadi punya acuan apakah harga yang ada di toko tersebut wajar atau tidak. Jangan sampai termakan harga murah tapi kualitas barang dipertaruhkan ya gaes.

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Berita Terbaru

Putusan MK Mengikat dan Final, Semua Pihak Harus Terima Lapang Dada

Mahkamah Konstitusi (MK) telah menyelesaikan sidang sengketa hasil pemilihan presiden dan wakil presiden 2024. Keputusan yang diambil oleh Mahkamah...
- Advertisement -

Baca berita yang ini