Astaga! Jimin & Jungkook BTS Pernah Berantem Bak Drama Korea, Sampai Nangis-nangis Pula

Baca Juga

MATA INDONESIA, JAKARTABTS (Bangtan Boys) baru saja merayakan ulang tahun mereka pada Sabtu, 13 Juni 2020. Sabagai bagian dari Festa, BTS merilis video perayaan ulang tahun ke-7 mereka tepat 13 Juni waktu Korea Selatan yang pesta ulang tahun.

Menariknya, dalam video tersebut masing-masing anggota BTS berbicara tentang satu sama lain dan berbagi cerita menarik. Salah satu yang menarik adalah cerita pertengkaran antara Jimin dan Jungkook.

Kisah itu dibongkar saar segmen diskusi, di mana staf telah menyiapkan pertanyaan untuk dijawab BTS. Pertanyaannya apakah mereka pernah merasa kecewa atau menyesal kepada member yang duduk di sisi kiri mereka.

Jungkook kemudian membahas tentang pertengkarannya dengan salah satu hyung-nya, Jimin. Dalam ingatan Jungkook, pertengkaran itu terjadi dua hingga tiga tahun yang lalu.

Berbeda dengan Jungkook, dalam ingatan Jimin pertengkaran itu terjadi empat hingga lima tahun yang lalu. Meski begitu, mereka menyampaikan detail yang sama.

BACA JUGA: Ulang Tahun ke-7, Isi Surat RM Bikin ARMY Terharu saat Bicarakan Perjalanan BTS

Diceritakan keduanya pernah bertengkar hebat di ruang latihan. Jimin kemudian menyuruh Jungkook untuk melakukan apa pun yang dia inginkan, lalu pergi.

Sekitar 20 menit setelah meninggalkan ruang latihan, Jimin mendapat telepon dari Jungkook. Jungkook ternyata menangis meminta maaf, tapi Jimin tidak dalam mood untuk mendengarnya.

Mendengar cerita Jimin, member lain tertawa dan berkata. Jin mengatakan bahwa pertengkaran mereka seperti adegan dalam K-Drama.

Cerita berlanjut, Jimin yang masih marah menawarkan diri untuk menjemput Jungkook. Tapi masalahnya, Jungkook yang telah meninggalkan ruang latihan berniat menyusul Jimin, tidak tahu di mana ia berada.

Jimin menunggu Jungkook yang naik taksi di bawah hujan. Ketika Jungkook tiba, Jimin memeluknya seperti tidak ada hari esok, semuanya dimaafkan dan pertengkaran selesai.

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Berita Terbaru

Putusan MK Mengikat dan Final, Semua Pihak Harus Terima Lapang Dada

Mahkamah Konstitusi (MK) telah menyelesaikan sidang sengketa hasil pemilihan presiden dan wakil presiden 2024. Keputusan yang diambil oleh Mahkamah...
- Advertisement -

Baca berita yang ini