Meresahkan Rakyat, Pinjol Ilegal Layak Diberantas Sampai Akar-akarnya

Baca Juga

MATA INDONESIA, JAKARTA – Aksi jahat para pelaku Pinjaman Online (Pinjol) ilegal makin meresahkan masyarakat. Presiden Joko Widodo pun geram dengan kelakuan Pinjol ilegal ini yang melakukan berbagai cara untuk mengeruk uang dari masyarakat kecil.

Selain penangkapan yang dilakukan oleh Polisi, Pemerintah melalui Menko Polhukam Mahfud MD meminta masyarakat yang terjerat Pinjol Ilegal untuk tidak membayar sisa pinjaman. Jika ada debt collector atau orang-orang yang perusahaan Pinjol Ilegal meminta paksa sisa pinjaman, segera laporkan ke polisi.

Pemerintah bertekad melakukan upaya bersama untuk memberantas dan menindak tegas praktik-praktik pinjaman online ilegal yang merugikan masyarakat. Karena yang banyak berdampak adalah masyarakat kecil, khususnya masyarakat dari sektor ultra mikro dan UMKM.

Sejak hadir di Indonesia, cara instan meminjam uang via aplikasi dalam jaringan (daring) ini menjerat para nasabah dengan bunga kredit yang mencekik serta ancaman teror dari perusahaan pinjol. Kasus penipuan pinjol ilegal dan tindakan intimidasi kepada nasabah oleh sekelompok preman berkedok perusahaan finansial merebak di sejumlah daerah.

Belum lama ini, aparat Polda Metro Jaya menggerebek kantor PT Indo Tekno Nusantara (ITN) di Green Lake City, Tangerang, terkait dugaan praktik pinjol ilegal. Perusahaan ini menggunakan 10 aplikasi ilegal dalam menjalankan bisnisnya.

Pada penggerebekan tersebut polisi mengamankan 32 orang, yakni manajemen dan karyawan perusahaan. Sebelumnya Unit Kriminal Khusus Satreskrim Polres Metro Jakarta Pusat juga menggerebek sebuah ruko di Cengkareng, Jakarta Barat, 13 September 2021, sebagai kantor sindikat pinjol.

Pemerintah bertekad melakukan upaya bersama untuk memberantas dan menindak tegas praktik-praktik pinjaman online ilegal yang merugikan masyarakat. Karena yang banyak berdampak adalah masyarakat kecil, khususnya masyarakat dari sektor ultra mikro dan UMKM.

Ketua Otoritas Jasa Keuangan (OJK) Wimboh Santoso mengatakan, upaya pemberantasan juga dilakukan seraya memberikan efek jera kepada penyelenggara pinjol ilegal. Perusahaan pinjol ilegal harus tutup platformnya dan pihak kepolisian segera melakukan proses hukum. Apakah perusahaan nakal tersebut berbentuk koperasi, payment, maupun peer to peer lending, semuanya menerima konsekuensi yang sama.

Satu hal, Wimboh mengingatkan upaya bersama agar masyarakat tidak terjebak oleh tawaran-tawaran dari pinjaman online yang tidak terdaftar di OJK. Terlebih lagi sejak tahun 2019, OJK menerima banyak pengaduan dari masyarakat terkait pelanggaran penyedia pinjaman online ilegal.

Dalam catatan OJK sejak 2019-2021, terdapat 19.711 pengaduan masyarakat terkait ulah pinjol ilegal ini. Sebanyak 9.270 (47,03 persen) tergolong pelanggaran berat. Sedangkan, 10.441 pengaduan terkait pelanggaran ringan/sedang.

Bentuk pelanggaran-pelanggaran berat yang paling banyak pengaduannya  antara lain, pencairan pinjaman tanpa persetujuan pemohon; ancaman penyebaran data pribadi; penagihan kepada seluruh kontak HP dengan teror/intimidasi; dan penagihan dengan kata-kata kasar dan pelecehan seksual.

Adapun pihak OJK selama ini telah melakukan pembinaan terhadap pinjol terdaftar dan berizin. Saat ini terdapat 107 pinjol terdaftar dan berizin dari OJK. Pihak OJK menegaskan, bagi seluruh penyelenggaran pinjaman online ini wajib masuk dalam Asosiasi Fintech Indonesia (AFTECH).

Moratorium Izin Fintech

Usai rapat dengan Presiden Jokowi, Menteri Komunikasi dan Informatika (Menkominfo) Johnny G Plate menyampaikan, dalam rapat diputuskan bahwa OJK akan melakukan penghentian sementara pemberian izin fintech pinjol.

“Mengingat banyak sekali penyalahgunaan atas tindak pidana di dalam ruang pinjaman online, maka Bapak Presiden memberikan arahan yang sangat tegas tadi. Yang pertama, OJK akan melakukan moratorium untuk penerbitan izin fintech atas pinjaman online legal yang baru,” jelasnya.

Sejalan dengan hal tersebut, Kementerian Komunikasi dan Informatika (Kominfo) juga akan melakukan moratorium penerbitan penyelenggara sistem elektronik untuk pinjol yang baru.

Menkominfo mengungkapkan, sejak 2018 pihaknya telah menutup atau melakukan pemutusan akses terhadap 4.874 konten pinjol ilegal. Sepanjang tahun 2021 pihak Kominfo telah menutup 1.856 yang tersebar di website, Google Play Store dan YouTube, Facebook dan Instagram serta di file sharing.

Bisnis pinjaman online atau teknologi finansial memang menggiurkan. Perputaran uangnya sudah mencapai ratusan triliun rupiah. OJK melansir pada periode Januari-Agustus 2021, hingga 31 Agustus 2021 terdapat 27.235.647 entitas melakukan pinjaman kepada pinjol resmi OJK dengan penyaluran mencapai Rp14,9 triliun.

Pada Januari 2021 terdapat 24.764.091 entitas penerima pinjaman dengan total penyaluran mencapai Rp9,384 triliun. Jumlah penerima pinjaman tertinggi terjadi pada Mei 2021 dengan jumlah 38.700.815 penerima dan penyaluran sebesar Rp 13,165 triliun. Sedangkan jumlah penyaluran tertinggi terjadi pada Juli 2021 dengan nilai sebesar Rp15,669 triliun untuk 27.018.490 entitas penerima.

Menyangkut kedisiplinan membayar pinjaman, OJK mencatat, hingga Agustus 2021 terdapat 18,849 juta penerima membayar pinjaman secara lancar untuk kategori 30 hari. Mereka terdiri dari 18.847.136 penerima perorangan dan 2.350 badan usaha dengan nilai total pengembalian sebesar Rp23,926 triliun.

Di samping itu, terdapat 1.294.144 peminjam perorangan dan 18 badan usaha menunggak pinjaman kategori 30-90 hari senilai total Rp1,71 triliun.

Jadi, agar masyarakat tak terjerat pinjol ilegal. Baca baik-baik persyaratan sebelum meminjam dana lewat fintech. Begitu pula latar belakang reputasi dari perusahaan fintech tersebut perlu dicek. Jangan mudah tergiur bunga murah dan gampangnya persyaratan meminjam.

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Berita Terbaru

Pentingnya Sinergitas Antar Pihak Lahirkan Pilkada 2024 Damai dan Lancar

Segenap elemen bangsa Indonesia ini memiliki kewajiban yang sama untuk menjunjung sinergitas antar pihak agar mampu melahirkan gelaran Pemilihan...
- Advertisement -

Baca berita yang ini