Beredar Video Penduduk Tonga Selamat di Atap Rumah, Tapi Kesulitan Bernapas

Baca Juga

MATA INDONESIA, JAKARTA – Sebuah video berdurasi lebih dari delapan menit menggambarkan situasi Pulau Makaha’a, Kerajaan Tonga usai disapu tsunami.

Makaha’a adalah pulau kecil di utara  pulau utama Tongatapu tempat ibu kota Nukuʻalofa berada.

Video yang diunggah akun Kai ‘Uto di platform berbagi video YouTube menggambarkan sejumlah orang berada di atas atap sebuah rumah demi menghindari sapuan gelombang tsunami.

Menurut akun Kai ‘Uto, di atas atap tersebut terdapat seorang Ibu dan anak-anaknya yang rumahnya habis disapu gelombang tsunami letusan Gunung Hunga Tonga.

Mereka menyelamatkan diri di atas atap rumah tetangganya bersama korban gelombang tsunami lainnya.

Orang membuat rekaman video tersebut terdengar memberi keterangan apa yang sedang terjadi tetapi menggunakan bahasa lokal yang tidak bisa dipahami masyarakat internasional.

Meski selamat dari terjangan gelombang tsunami menurut akun Kai ‘Uto mereka kesulitan bernapas.

Itu karena udara seluruh Tonga sudah dipenuhi polutan debu vulkanik dari letusan Hunga Tonga yang membahayakan paru-paru.

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Berita Terbaru

Upaya Berantas Paham Radikalisme dan Terorisme, Aparat Keamanan Berhasil Tangkap 7 Teroris di Sulteng

Aparat keamanan Republik Indonesia (RI) terus berupaya untuk memberantas penyebaran paham radikalisme dan terorisme di Tanah Air. Upaya tersebut...
- Advertisement -

Baca berita yang ini